Peristiwa Internasional

Suku Ainu Jepang Adakan Ritual Unik Sambut Salmon

Jumat, 15 Oktober 2021 - 04:25 | 104.93k
Prmangku adat suku Ainu melakukan prosesi ritual penyambutan kembalinya salmon di Sungai Toyohira, Hokaido (13/10/3021). (Foto: Tangkapan layar)
Prmangku adat suku Ainu melakukan prosesi ritual penyambutan kembalinya salmon di Sungai Toyohira, Hokaido (13/10/3021). (Foto: Tangkapan layar)

TIMESINDONESIA, JAKARTASuku Ainu Jepang, seperti tahun-tahun sebelumnya mengadakan ritual unik menyambut kedatangan salmon. Ritual ini dilaksanakan di pinggiran Sungai Toyohira, Sapporo, Hokaido. Sungai ini dikenal dengan produksi Salmon yang melimpah saat musimnya tiba.

Ritual menyambut Salmon oleh suku Ainu ini selalu diadakan tiap tanggal 13 September. Dilansir dari Nippon TV News 24, ritual ini sebelumnya sempat hilang. Suku Ainu kemudian berusaha membangkitkan ritual ini mulai 40 th yang lalu.

Suku Ainu merupakan penduduk asli bagian utara Hokaido yang kini keberadaannya semakin sedikit. Sebelumnya, 100 tahun lalu pemerintah Jepang melarang warganya menangkap Salmon. Saat itu juga ritual menyambut Salmon ini berhenti dan tak ada lagi yang mengadakannya. 

Hingga 40 tahun lalu, demi melestarikan kebudayaan lokal Ainu, ritual ini diangkat kembali. Ritual pertama pemyambutan Salmon oleh suku ini dilaksanakan pada tahun 1982. Sejak saat itu ritual ini masih dijalankan hingga sekarang.

Dalam upacara ini, beberapa ekor Salmon akan dipotong menjadi beberapa bagian dan diasap sebagai persembahan. Beberapa tokoh adat menggunakan Yukata khas suku Ainu dengan motif yang menawan. Mereka semua duduk bersila mengitari tungku persembahan.

Ainu-2.jpgPemangku adat dan beberapa warga suku Ainu duduk mengelilingi altar saat acara berlangsung. (Foto: Tangkapan layar)

Di tungku persembahan itulah Salmon yang sudah dipotong dan ditusuk dengan bilah kayu di asap. Beberapa jenis buah-buahan dan minuman juga disajikan mengelilingi tungku persembahan. Doa dan mantra menyertai sakralnya kegiatan tersebut hingga usai.

Ritual pemyambutan Salmon oleh suku Ainu ini dulunya menggunakan ikan Salmon yang ditangkap langsung di Sungai Toyohira. Namun masih digulirkannya larangan menangkap Salmon oleh pemerintah Jepang membuat warga Ainu membeli Salmon yang dipersembahkan di altar dari pasar terdekat.

Kegiatan ini menjadi daya tarik wisata di daerah tersebut. Beberapa warga Jepang yang bukan suku anggota suku Ainu akan datang dengan menggunakan Yukata. Ada pula yang datang dengan pakaian modern dan menyaksikan jalannya ritual unik ini.

Setelah upacara selesai, para wanita dari Suku Ainu Jepang akan bernyanyi dan menari menunjukkan kegembiraan mereka akan tibanya musim Salmon. Di saat inilah, warga Jepang lainnya bisa bergabung menari bersama mereka dan menikmati acara tersebut.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khodijah Siti
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES