Gaya Hidup

Edukasi Vaksin Covid-19, Himpunan Humas Hotel Yogyakarta Rilis Film Pendek 'Locker'

Senin, 11 Oktober 2021 - 13:38 | 45.06k
Film Pendek Locker Edukasi Vaksin Covid-19 yang diproduksi oleh Himpunan Humas Hotel Yogyakarta. (FOTO: Dok. H3 Yogyakarta for TIMES Indonesia)
Film Pendek Locker Edukasi Vaksin Covid-19 yang diproduksi oleh Himpunan Humas Hotel Yogyakarta. (FOTO: Dok. H3 Yogyakarta for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTAHimpunan Humas Hotel Yogyakarta meluncurkan film pendek 'Locker'. Film yang diproduksi bersama Dinas Pariwisata Pemkab Sleman ini menceritakan tentang edukasi pentingnya masyarakat melakukan vaksinasi Covid-19.

"Salah satu solusi untuk segera mewujudkan #JogjaMembaik adalah dengan vaksinasi. Apabila vaksinasi di Yogyakarta tercapai maka kota tercinta ini akan segera pulih seperti sedia kala. Sehingga, akan menjadi salah satu Kota Istimewa di Indonesia yang sudah aman untuk dikunjungi," kata Ketua H3 Yogyakarta Leno Christiannaldo kepada TIMES Indonesia, Senin (11/10/2021).

Menurutnya, vaksinasi akan memperkuat herd immunity sekaligus program #JogjaMembaik yang digencarkan oleh Himpunan Humas Hotel (H3) Yogyakarta terealiasi. Film pendek yang berdurasi kurang lebih 15 menit ini sebagai sarana menyadarkan masyarakat agar ikut vaksin.

Apabila capaian vaksinasi rendah makan PPKM di Yogyakarta tak bisa turun sehingga sektor pariwisata akan lumpuh. Salah satunya adalah hotel yang menjadi punjang sektor pariwisata akan terkenda imbasnya.

Film pendek ini disutradai oleh Nur Arifin film. Sedangkan para pemainnya adalah insan pariwisata dari sektor perhotelan seperti Wiwid Widyastuti, Venta Pramusanti, T. Cilik Pamungkas, Joko Sugiarto, Abdurrahman, Stevy Yola, dan Leno Christiannaldo.

Film-Pendek-Locker-2.jpg

Leno Christiannaldo menegaskan Himpunan Humas Hotel (H3) Yogyakarta selalu menyuarakan agar masyarakat disiplin protokol kesehatan meski telah disuntik vaksin. Ajakan ini juga dilakukan dalam film pendek tersebut. "Film Locker diproduksi dalam waktu kurang lebih dua hari saja," terang Leno.

Seorang pemain, Wiwid Widyastuti mengatakan sebagai pemain dirinya mengaku senang dapat ikut andil dalam film tersebut. Menurutnya, pesan yang disampaikan sangat sederhana sesuai dengan yang ada di kehidupan sehari-hari. Film ini bertujuan menyadarkan masyarakat karena masih banyak warga yang enggan disuntik vaksin.

"Jadi film ini memberikan penjelasan bahwa memang vaksin itu penting utk kesehatan dan kebaikan kita semua agar pandemi cepat berlalu. Selain itu sertifikat vaksin sudah menjadi syarat administrasi di mana pun," ujar Wiwid..

Ia yakin pesan sederhana, kreatif dan innovatif dalam film ini sebagai salah satu langkah yang tepat untuk mengkampanyekan vaksin Covid-19. "Media visual seperti film lebih mudah di tangkap pemahamannnya oleh masyarakat kita," terang Wiwid.

Himpunan Humas Hotel (H3) Yogyakarta merupakan sebuah organisasi atau komunitas resmi Public Relations / Marketing Communiations dari seluruh hotel di Yogyakarta.

Para pengurus Himpunan Humas Hotel (H3) Yogyakarta yaitu Ketua dijabat oleh Leno Christiannaldo, Wakil ketua dijabat Nur Arifin Wakil, Sekretaris dijabat Stevy Yola, dan Bendahara dijabat oleh Greta Indri. Organisasi ini berdiri pada 26 Februari 2016.

Rencananya, film Locker akan ditayangkan di Youtube Channel Himpunan Humas Hotel Yogyakarta dan Wisata Sleman tanggal 11 Oktober 2021 Pukul 19.00 WIB. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES