Peristiwa Internasional

Abdulrazak Gurnah Menangkan Nobel Sastra Tahun 2021

Kamis, 07 Oktober 2021 - 19:04 | 45.72k
Abdulrazak Gurnah, novelis Tanzania memenangkan Nobel Sastra 2021. (FOTO: Twitter @NobelPrize)
Abdulrazak Gurnah, novelis Tanzania memenangkan Nobel Sastra 2021. (FOTO: Twitter @NobelPrize)

TIMESINDONESIA, JAKARTANobel Sastra 2021 telah diumumkan pada Kamis (7/10/2021) pukul 13.00 waktu Stockholm. Abdulrazak Gurnah, novelis asal Tanzania yang berhasil memenangkan penghargaan tersebut.

Mengutip Guardian, Abdulrazak Gurnah telah dinobatkan sebagai pemenang "untuk penetrasi tanpa kompromi dan belas kasih dari efek kolonialisme dan nasib pengungsi di jurang antara budaya dan benua."

Hadiah Nobel Sastra 2021 dianugerahkan kepada Gurnah "atas penetrasi tanpa kompromi dan belas kasihnya terhadap efek kolonialisme dan nasib pengungsi di jurang pemisah antara budaya dan benua".

Gurnah yang dibesarkan di Pulau Zanzibar tetapi tiba di Inggris sebagai pengungsi pada 1960-an, telah menerbitkan sepuluh novel serta sejumlah cerita pendek. 

Komite Nobel mengatakan bahwa "tema gangguan pengungsi ada di seluruh karyanya".

Pemenang Nobel dipilih oleh 18 anggota Akademi Swedia. Nama-nama nominator diberikan kepada Akademi Swedia oleh Komite Nobel yang beranggotakan lima orang. 

Tahun lalu, hadiah Nobel Sastra diraih oleh Louise Glück, seorang penyair asal Amerika Serikat. Penghargaan tersebut diberikan atas 'suara puitis dengan keindahan yang sederhana membuat keberadaan individu menjadi universal'.

Hingga kini, hadiah Nobel sastra telah diberikan sebanyak 118 kali sejak digelar pertama tahun 1901. Dari jumlah tersebut, hanya terdapat 16 wanita yang menerima hadiah tersebut. Tujuh di antaranya datang pada abad ke-21. 

Dari 118 peraih Nobel Sastra, seperti diberitakan AFP, 80 persen lebih adalah sastrawan asal Eropa dan Amerika Utara. Terbanyak diraih Prancis yang sudah menang 15 kali. Dan tahun ini, Abdulrazak Gurnah, novelis Tanzania yang memenangkannya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES