Peristiwa Daerah

Gairahkan Ekonomi, Central Mall Surabaya Berkolaborasi dengan Thrift Surabaya

Selasa, 28 September 2021 - 16:28 | 124.69k
Suasana pameran yang digelar komunitas Surabaya Thrift di Central Mall (FOTO: Rian Fergiawan/TIMES Indonesia)
Suasana pameran yang digelar komunitas Surabaya Thrift di Central Mall (FOTO: Rian Fergiawan/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Menuju awal yang baru, masyarakat kompak melakukan berbagai macam kegiatan demi merubah perekonomian pasca pandemi Covid-19. Seperti halnya dilakukan oleh Komunitas Thrift Surabaya yang melakukan kolaborasi bersama Central Mall Surabaya.

Kolaborasi dilakukan dengan menggelar pameran baju branded dari luar negeri yang dilakukan di Surabaya, dengan bertujuan untuk membangkitkan ekonomi Surabaya pasca pandemi. Hal ini tentu saja menjadi langkah awal yang cukup efektif khususnya bagi anak anak muda untuk menghasilkan pundi- pundi rupiah dalam situasi ini.

Dijelaskan oleh Bara selaku Marketing Komunikasi Central Mall Surabaya bahwa fashion thrift tersebut banyak berkolaborasi dengan UMKM khususnya anak muda yang memulai bisnis ini.

"Di Central Mall kan punya punya program bazar UMKM biasa kuliner maupun fashion Central Market sekarang ada yang di kuliner aja, nah fashion thrift itu karena yang jual kan temen-temen thrift juga rata-rata anak muda semua yg punya usaha jadi usahanya mereka yang jual barang-barang," tutur Bara pada TIMES Indonesia, Senin (27/9/2021).

Surabaya Thrift a

Barang yang dijual pun bervariatif dan dibandrol dengan harga yang bersahabat. Tidak hanya menjual barang- barang bekas tetapi juga menyajikan makanan yang kekinian dengan harga bersahabat. 

Untuk pakaian khusus yang bermerk atau branded dibandrol mulai harga Rp150 ribu hingga 200 ribu dan koleksi di pameran tersebut sangat bervariasi, dari sepatu sneakers juga ada dari jaket, kemeja flanel hingga topi.

"Kalau makanannya juga dari snack-snack makanan berat campur-campur jadi semua ada pilihan kolaborasinya Central market sama Surabaya Thrift ini Kolaborasi yg sudah paket komplit biasanya kan cuman makanan tok atau pakaian doang tapi ini semua di kolaborasikan," jelas Bara.

Dengan kolaborasi Central Mall dengan Surabaya Thrift ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk meningkatkan perekonomian yang sedang masa kebangkitan, khususnya bagi para pelaku UMKM atau pengusaha yang sedang merintis bisnis di saat pandemi ini.

"Banyak para UMKM atau usaha-usaha baru yang berdiri sejak pandemi ini dan kita sekarang mulai menjadikan wadahnya untuk UMKM kan pergerakan ekonomi yang sekarang lagi fokus utamanya," jelas Bara.

Ditambahkan oleh Bara, bahwa Central Mall tersebut saling berkolaborasi dan menggandeng beberapa pihak khususnya UMKM untuk meningkatkan penjualan dengan mengadakan event seperti Surabaya Thrift, dengan tetap menetapkan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan acara.

"Di masa pandemi ini kita membuat wadah menggunakan untuk sama-sama menggerakkan kreativitas maupun ekonomi bersama, tapi dengan syarat ya kita harus mematuhi protokol kesehatan yang ada. Jadi kita harus kesehatan sama ekonomi itu harus berjalan berimbang," tutupnya terkait kolaborasi Central Mall Surabaya dan Surabaya Thrift. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES