Indonesia Positif

Komunitas TDA Gresik Bekali Anggota Jadi Konten Kreator

Senin, 27 September 2021 - 14:39 | 23.42k
Mentor bisnis, Ketua TDA dari sejumlah daerah di Jatim usai MoU dalam kegiatan workshop (Foto: Doc TDA Gresik for TIMES Indonesia).
Mentor bisnis, Ketua TDA dari sejumlah daerah di Jatim usai MoU dalam kegiatan workshop (Foto: Doc TDA Gresik for TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, GRESIKKomunitas TDA (Tangan Di Atas) Kabupaten Gresik membekali anggotanya menjadi konten kreator. Hal ini penting, karena pengusaha di zaman sekarang harus memahami karakter digital.

Kegiatan bertema Jalan Tikus Dapat Uang dari Youtube ini telah dilaksanakan bertempat di Girihilss, Kebomas. Kegiatan ini juga diikuti oleh 25 orang.

Salah satu narasumber, Aix Surip mengatakan untuk menjadi konten kreator, seseorang hatus memahami selera masyarakat digital. Selain itu, harus kreatif.

"Untuk menjadi seorang youtube perlu memiliki kreatifitas," kata pria yang juga menjabat Ketua TDA Tuban pada Senin (27/9/2021).

Ketua TDA Gresik, A Fahni AK mengatakan kegiatan kali ini diselingi dengan penandatangan MOU para mentor bisnis mulai dari Tuban, Lamongan, Gresik, Surabaya, Jombang dan Sidoarjo. 

"Dengan diadakan penandatangan MoU ini anggota Komunitas dapat meningkatkan bisnisnya," ungkapnya.

Fahni menuturkan dengan kegiatan pembekalan anggota Komunitas TDA Kabupaten Gresik jadi konten kreator ini dapat memberikan dapak positif. "Tentu agar bisnis ke depannya bisa mandiri dalam menjalankan bisnisnya di era pandemi ini, dan tetap survive," tutupnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES