Peristiwa Daerah

ACT Gelar Bakti Sosial ke Nelayan Pangandaran

Minggu, 26 September 2021 - 07:03 | 32.99k
ACT sedang membagikan paket pangan ke nelayan Pangandaran (Foto: ACT Ciamis)
ACT sedang membagikan paket pangan ke nelayan Pangandaran (Foto: ACT Ciamis)

TIMESINDONESIA, PANGANDARAN – Aksi Cepat Tanggap (ACT) Ciamis bersama elemen masyarakat menggelar Aksi Peduli Pantai dan Nelayan Pangandaran, Sabtu (25/9/2021).

Serangkaian kegiatan pun dilaksanakan antara lain aksi bersih-bersih pantai, santunan yatim dan dhuafa, Operasi Pangan Gratis bagi nelayan dan membagikan masker kepada pengunjung pantai Pangandaran.

Branch Manager ACT Ciamis, Herdiana mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi dan menumbuhkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan khususnya pantai dan nelayan Pangandaran.

Herdiana juga berharap agar kegiatan ini bisa menjadi ajang silaturahim dan penyamaan persepsi bahwa pantai dan segala isu sosial yang ada didalamnya adalah tanggung jawab bersama.

Adapun yang terlibat dalam kegiatan ini diantaranya Kodim 0613, Koramil Pangandaran, Polsek Pangandaran, Polairud, TNI AL, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pariwisata, IAID Darussalaam, Biker Subuhan dan PWI Peduli.

Sementara Danramil Pangandaran, Mayor Nirca Z sangat aprersiasi dengan kegiatan yang digagas oleh ACT.

"Semoga ini bisa menyadarkan masyarakat akan kepeduliannya terhadap pantai dan masyarakat nelayan prasejahtera, apalagi ini merupakan aksi sosial, wajib untuk kita ikut andil," katanya.

Sekretaris Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran Wawan mengatakan, masyarakat dan pemerintah harus bersinergi untuk mewujudkan Pangandaran bebas sampah.

"Selain pantainya bersih, nelayan juga akan semakin sejahtera," kata Wawan.

Pada kegiatan tersebut ACT juga membagikan paket nasi serta paket pangan berupa beras wakaf kepada nelayan pangandaran tradisional jaring eret. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES