Indonesia Positif Universitas Islam Malang

Kenalkan Dunia Design Grafis, Mahasiswa Sipil Unisma Malang Gelar Infokom Design Competition 2021

Sabtu, 25 September 2021 - 13:54 | 58.40k
Himpunan Mahasiswa Sipil Unisma gelar kegiatan “Infokom Design Competition” yang dilaksanakan secara virtual. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Himpunan Mahasiswa Sipil Unisma gelar kegiatan “Infokom Design Competition” yang dilaksanakan secara virtual. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Universitas Islam Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – Himpunan Mahasiswa Sipil Unisma Malang telah menyelenggarakan kegiatan “Infokom Design Competition” berskala nasional dengan tema preserving design creativity with Indonesia moving forward against the pandemic, Selasa,(17/8/21).

Kegiatan yang bertempat di gedung bundar Al-Asy’ari (F1.14) ini bertujuan sebagai wadah untuk khalayak umum agar dapat mengembangkan kreativitas melalui desain grafis dan memperkenalkan kepada milenial dan masyarakat umum tentang desain grafis.

Acara ini diselenggarakan secara online dengan peserta dari berbagai instansi dan juga sekolah menengah atas,pemenang diberi hadiah berupa uang pembinaan dan e-sertifikat serta mengundang juri dari founder santri design community, Dodik Nurcahyo dan dosen design produk ITATS Surabaya, Ratna Puspitasari, ST.MT

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Dari berbagai instansi dan sekolah menengah atas yang ikut berpartisipasi adapun pemenang dari kegiatan ini yaitu juara 1 diraih oleh Rifqi Herdandi (Politeknik Negeri Media Kreatif), juara 2 Syifa Salsabila (Politeknik Negeri Jakarta), juara 3 Siska Andi Koirunisa(Universitas Diponegoro) dan juara terfavorite Mochamad Fachrudin (SMAN 01 Batu).

Kegiatan ini dibuka oleh Ketua Program Studi Teknik Sipil, Dr. Azizah Rokhmawati, S.T.,M.T. Ia mengapresiasi kegiatan ini dan berharap acara serupa dapat dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan. 

Rukminy Diah Pitaloka, selaku ketua pelaksana berpesan kunci bagi pemenang bukan pada kemauan tetapi kehendak untuk mempersiapkan kemenangan. “Infokom design competition 2021 adalah program kerja perdana dari Divisi Infokom yang bertujuan untuk mengajak kepada seluruh masyarakat umum baik mahasiswa dan para pelajar yang ada di Indonesia  untuk bersama-sama mengasah  skill serta semangat berkompetisi dalam ajang design grafis,” paparnya. (*)

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES