Indonesia Positif

Pulihkan Pendapatan Masyarakat, Pemdes Mentoro Pacitan Salurkan BLT Dana Desa

Selasa, 21 September 2021 - 15:51 | 48.91k
Penyaluran BLT Dana Desa periode Agustus-September 2021 oleh Pemdes Mentoro Pacitan kepada 22 KPM. (Foto: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia).
Penyaluran BLT Dana Desa periode Agustus-September 2021 oleh Pemdes Mentoro Pacitan kepada 22 KPM. (Foto: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, PACITAN – Demi memulihkan pendapatan masyarakat terdampak Covid-19, Pemdes Mentoro, Kecamatan Pacitan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa, Selasa (21/9/2021).

Ketua BPD Desa Mentoro, Prasetyo mengatakan, penyaluran BLT Dana Desa tersebut diprioritaskan untuk warga desa yang kehilangan mata pencaharian dan belum mendapatkan jaring pengaman sosial lainnya.

"Ya, kami usulkan 22 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang kehilangan mata pencaharian saat PPKM dan masing-masing mendapatkan BLT sejumlah Rp 300 ribu," katanya.

Selain itu, Prasetyo menambahkan penyaluran BLT Dana Desa yang ke 9 tersebut dirapel dua bulan sekaligus, yakni Agustus dengan September. "Setelah melalui musyawarah desa, BLT tersebut kami rapel dua bulan sekaligus," tambahnya.

Sementara, Sekretaris Desa Mentoro, Suroso menuturkan, pemdes bersama relawan Desa Lawan Covid-19 terus melakukan pemantauan warga yang terdampak akibat pandemi. "Kami terus pantau warga yang mengalami dampak perekonomiannya akibat pandemi Covid-19. Mereka sangat berhak mendapatkan BLT," jelasnya kepada TIMES Indonesia.

Ia pun berharap, kedepan program-program dari pemerintah benar-benar bisa membangkitkan perekonomian masyarakat pedesaan.

"Mudah-mudahan dengan hadirnya bantuan tersebut benar-benar membantu warga kami yang memang selama pandemi mengalami penurunan pendapatan bahkan tidak punya penghasilan," terang Suroso usai penyaluran BLT Dana Desa kepada 22 KPM di Kantor Desa Mentoro, Kabupaten Pacitan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES