Ekonomi

Pemerintah Harus Serius Permudah Bantuan Modal Pelaku UMKM

Senin, 06 September 2021 - 16:20 | 20.17k
Dewan Pakar DPP Partai Gerindra Bambang Haryo Soekartono dan DPC Partai Gerindra Sidoarjo saat bertemu pelaku UMKM  dikawasan Ngampelsari, Kecamatan Candi. (Foto dokumen pribadi BHS for TIMES Indonesia)
Dewan Pakar DPP Partai Gerindra Bambang Haryo Soekartono dan DPC Partai Gerindra Sidoarjo saat bertemu pelaku UMKM dikawasan Ngampelsari, Kecamatan Candi. (Foto dokumen pribadi BHS for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SIDOARJO – Pemerintah diharapkan terus memberikan perhatian serius pada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Mulai dari kemudahan perizinan, khususnya UMKM obat dan makanan oleh BPOM sampai bantuan modal usaha.

Dewan Pakar DPP Partai Gerindra Bambang Haryo Soekartono mengapresiasi para pelaku UMKM di Sidoarjo yang sudah memiliki sejumlah produk berkualitas. 

Selain itu para pelaku UMKM ini diharapkan dapat disokong oleh dana pinjaman program Kurda dari Bank Delta Artha, Sidoarjo. Termasuk program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari bank-bank milik pemerintah.

"Kami akan desak bank-bank pemerintah untuk membantu para pelaku UMKM di Sidoarjo," ungkap Bambang Haryo, Senin (6/9/2021).

Dirinya juga mengatakan pahlawan Ekonomi Nasional atau pelaku UMKM ini perlu back-up (dukungan) berbagai pihak. Misalnya soal Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan lainnya.

Upaya para pelaku UMKM ini harus dibantu untuk direalisasikan. Bambang Haryo juga menuturkan pernah memiliki akses ke BPOM dan SNI saat berada di Komisi VI DPR RI. 

"Kami akan percepat termasuk yang berhubungan dengan permodalan mereka (UMKM), yakni UMKM ini tentu membutuhkan permodalan itu. Dan saya siap membantu pelaku UMKM untuk  realisasi di bank BUMN Himbara," pungkas Pemilik PT Dharma Lautan Utama ini.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES