Ekonomi

Bank SumselBabel Salurkan CSR Senilai 485 Juta ke Pemkot Pagaralam

Senin, 06 September 2021 - 15:30 | 36.10k
Bank SumselBabel Pagaralam salurkan CRS untuk Kota Pagaralam. (Foto: Asnadi/TIMES Indonesia)
Bank SumselBabel Pagaralam salurkan CRS untuk Kota Pagaralam. (Foto: Asnadi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PAGARALAM – \Sebagai bentuk kepedulian mendukung kemajuan di segala sektor pembangunan di Kota Pagaralam, sekaligus mendekatkan diri kepada masyarakat dan nasabah, Bank SumselBabel menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) mencapai senilai Rp485 Juta kepada Pemerintah Kota Pagaralam.

Bantuan CSR Bank SumselBabel diserahkan langsung Direktur Utama Bank SumselBabel, Achmad Syamsudin didampingi Direktur Pemasaran, Antonius Prabowo Argo kepada Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni, Senin (6/92021).

Direktur Utama Bank SumselBabel, Achmad Syamsudin didampingi Pimpinan Bank SumselBabel Pagaralam, Febriansyah Muslimin mengatakan bantuan senilai Rp485 Juta meliputi sebanyak 133 bantuan alat Antopometer Pustu, Papan Petunjuk Wisata di Kota Pagaralam, dan renovasi SMP Negeri 4 Kota Pagaralam, dalam upaya memenuhi kebutuhan fasilitas sekolah dan peduli dunia pendidikan.

“Tidak hanya itu, Bank SumselBabel juga mendukung kemajuan sektor pertanian, memberikan bantuan KUR Kluster bagi petani bawang merah dan KUR Kluster Petani Jeruk di Kota Pagaralam,” terangnya.

Dikatakannya, ini bukti komitmen Bank SumselBabel turut serta berpartisipasi dalam pembangunan di Kota Pagaralam bidang pendidikan, pertanian, perdagangan, dan sektor lainya. “Kami juga mengajak kepada masyarakat untuk menabung di Bank SumselBabel, karena dananya tidak ke mana-mana dimanfaatkan untuk pembangunan daerah,” terangnya.

Sementara itu Wali kota Pagaralam, Alpian Maskoni mengucapkan terimakasih atas bantuan CSR yang sudah diberikan Bank SumselBabel, semoga bantuan dapat lebih bermanfat, sehingga memberikan kontribusi nyata bagi pembangun daerah. “Semoga Bank Sumsel Babel sebagai bank pembangunan daerah tetap maju dan berkembang dalam membangun Pagaralam,” pungkasnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES