Politik

Pasca Banjir Bandang di Ngada, BPBD NTT Fokus Pencarian Korban Hilang

Sabtu, 04 September 2021 - 11:30 | 35.69k
Banjir Bandang menerjang wilayah Kabupaten Ngada NTT. (Foto: kompas.com/Dok. BPBD NTT)
Banjir Bandang menerjang wilayah Kabupaten Ngada NTT. (Foto: kompas.com/Dok. BPBD NTT)

TIMESINDONESIA, KUPANG – Bantuan logistik untuk korban banjir bandang di Desa Inerie Kecamatan Inerie Kabupaten Ngada Nusa Tenggara Timur (NTT) segera dikirim oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi NTT (BPBD NTT) .

"Saat ini BPBD provinsi telah berkoordinasi dengan tim SAR di wilayah Flores untuk bergerak ke lokasi dalam upaya pencarian dan evakuasi korban," ucap Kepala BPBD Provinsi NTT, Ambrosius Kodo, dikutip dari pos-kupang.com, Sabtu (4/9/2021).

Ambros menjelaskan, kini BPBD Ngada dan Kodim serta aparat dari kepolisian setempat telah berada di lokasi kejadian. "Dapur umum dan tenda darurat telah dipasang untuk mengevakuasi warga yang ada dilokasi bencana," jelas Ambros.

Banjir Bandang bKepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi NTT, Ambrosius Kodo, S. Sos., M. M. (Foto: pos-kupang.com) 

Berikut data korban sementara akibat banjir bandang di kabupaten Ngada :

1. Satu orang korban ibu hamil delapan bulan atas nama Maria Goreti Dhiu sudah ditemukan sementara suaminya Mikael Jeko belum ditemukan.

2. korban meninggal 1 orang atas nama Milka Tuna Umur 4 Tahun.

3. Korban Luka-luka 1 orang atas nama Maria umur 90 tahun.

4. Korban patah kaki 1 orang atas nama Neimar Gata umur 8 tahun.

Ambros mengungkapkan, BPBD NTT dan tim saat ini tengah fokus melakukan pencarian korban hilang dan belum mendapat laporan lanjutan perihal total warga terdampak banjir bandang. "Yang penting amankan dulu warga yang ada supaya bisa dapat pelayanan. Tim sedang lanjut pencarian korban hilang," ungkapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES