Kesehatan

Perawatan Tubuh Berikut Sangat Mudah Dilakukan Sebelum Tidur

Kamis, 26 Agustus 2021 - 02:31 | 34.85k
Ilustrasi: Merawat tubuh. (Ist)
Ilustrasi: Merawat tubuh. (Ist)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kulit model yang mulus di televisi memang menjadi dambaan setiap orang. Namun tahukah anda bahwa diperlukan perawatan yang teratur untuk mendapatkan kulit indah terawat. Tapi  yang lebih mencengangkan lagi, perawatan tubuh ini bisa dengan mudah dilakukan di rumah.

Perawatan ini hanya memerlukan waktu beberapa menit sebelum tidur. Anda dapat melakukannya di waktu senggang anda. Melakukan perawatan tubuh dengan rutin juga akan memberikan hasil maksimal pada tibuh dan kecantikan kulit anda.

Nah perawatan apa saja? Dilansir dari Halodoc berikut perawatan tubuh yang bisa anda lakukan sebelum tidur dengan mudah.

1. Olahraga
Berolahraga selama 15 sampai 20 menit akan membantu metabolisme tubuh lebih terjaga. Badan yang capek setelah olahraga akan membuat anda tidur lebih nyenyak nantinya. Lakukan olahraga kecil seperti senam atau berjalan atau lari kecil mengitari kompleks.

2. Mandi
Mandi air hangat sebelum tidur akan memberikan kesegaran tersendiri pada tubuh anda. Dengan mandi air hangat lelah dan pegal dirubuh anda akan berkurang. Hal ini akan berpengaruh pada kulaitas tidur anda. Dengan badan yang bersih anda akan tidur nyenyak seperti bayi.

3. Gunakan perawatan wajah

Setelah mandi, ada baiknya anda juga memberi nutrisi pada kulit wajah anda. Gunakan pelembab atau krim malam yang bersifat melembabkan. Sebelumnya pastikan wajah anda telah dibersihkan dengan produk pembersih wajah.

Hal ini akan menjaga kulit anda bersih dan sehat dan membuatnya bersinar cerah saat anda bangun. Jangan lupa juga mengoleskan body lotion ke anggota badan lainnya terutama tangan dan kaki. Lakukan pijatan-pijatan kecil untuk merelaksasi bagian tubuh yang anda inginkan.

4. Air putih
Sebelum anda tidur ada baiknya anda meminum segelas air putih. Hal ini berguna menjaga agar tubuh anda tetap terhidrasi. Jika perlu sediakan seteko air putih di tepi ranjang anda. Jaga-jaga jika saat malam hari tenggorokan anda kering.

Mencukupi kebutuhan air dalam tubuh akan menjaga kulit tubuh anda tetap kenyal dan tidak kering. Nah bagaimana, sudah soapkah anda melakukan perawatan tubuh ini tiap malam sebelum tidur secara rutin? 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khodijah Siti
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES