Kesehatan

Buah Leci Bisa Menjaga Kesehatan Rambut, Benarkah?

Minggu, 22 Agustus 2021 - 01:23 | 64.76k
ILUSTRASI - Manfaat buah leci untuk kesehatan rambut. (FOTO: Shutterstoc)
ILUSTRASI - Manfaat buah leci untuk kesehatan rambut. (FOTO: Shutterstoc)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Tak hanya enak untuk dimakan, buah leci ternyata bisa memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Tahukah Anda jika buah leci ternyata bisa membuat rambut kita menjadi lebih sehat. Bagaimana caranya buah leci bisa menjaga kesehatan rambut?

Seperti dilansir dari Dokter Seat, akar kesehatan menyebutkan jika leci ternyata kaya akan kandungan vitamin B kompleks yang akan sangat baik bagi sistem metabolisme tubuh kita. Dengan adanya dukungan maksimal pada sistem metabolisme tubuh, maka distribusi nutrisi ke seluruh tubuh akan menjadi lebih maksimal, bahkan hingga ke akar dan ujung rambut. Hal ini tentu akan membuat rambut kita terjaga kesehatannya.

Pakar kesehatan sendiri meyebutkan jika rambut kita mudah mengalami kerusakan andai kekurangan vitamin B1, B2, B3, dan B5. Tak hanya pertumbuhan rambut yang akan mengalami hambatan, rambut juga akan lebih mudah patah jika kekurangan berbagai nutrisi tersebut.

Selain itu, jika kita kekurangan vitamin B9 atau yang disebut sebagai folic acid, maka pembagian sel baru antar rambut akan mengalami hambatan sehingga rambut pun tak kunjung tumbuh. Kekurangan vitamin B7 atau biotin juga akan membuat rambut tak lagi lembut, lebih kasar, dan mudah rontok.

Dengan adanya beragam nutrisi dan vitamin yang terdapat pada buah leci, maka kita tentu akan semakin baik dalam membantu menjaga kesehatan rambut dari dalam. Kita pun akan memiliki rambut yang sehat dan indah sehingga bisa semakin percaya diri. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES