Kuliner

Sensasi Bakso Batak di Banjarnegara, Makan Pakai Tempurung Kelapa

Minggu, 15 Agustus 2021 - 20:53 | 115.55k
Ny Karni dan bakso Bataknya. (FOTO : Muchlas Hamidi/TIMES Indonesia)
Ny Karni dan bakso Bataknya. (FOTO : Muchlas Hamidi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJARNEGARA – Jika anda berada di daerah Purwareja Klampok, Banjarnegara sesekali mampir di lapak Bakso Batak milik Ny Karni, di Kampung Kalicacing Desa Kalimandi.

Ada sensasi tersendiri lho. Disamping citarasanya yang bikin ketagihan, mangkuknya juga unik menggunakan 'batok' (tempurung) kelapa. Harganya pun terjangkau kisaran Rp10.000 - 15.000/mangkuk.

Ada empat macam Bakso Batak yakni Iga Sapi harga Rp 15000/mangkuk, original  Rp 12000, mercon  Rp 12.000 dan Bakso Batak biasa Rp 10.000/mangkuk.

bakso Bataknya b

Kenapa diberi nama Bakso Batak? "Batak itu sebuah ankronim mas, 'bakso digodog mletak' yang artinya bakso direbus merekah. intinya sama. Hanya tempat dan rasa yang beda dari bakso lain yang ada di Banjarnegara," ungkap Karni, Minggu (15/8/2021).

Ny Karni mengakui nama Bakso Batak sebuah inovasi saat Pandemi Covid-19 yang berkepanjangan.

"Selama ini usaha UMKM tengah mengalami kesulitan. Maka sejak Februari 2021, ia memulai usaha barunya yakni Bakso Batak," katanya.

bakso Bataknya c

Awal buka, bakso Bataknya cukup laris. Dalam sehari bisa terjual 40 - 50 mangkuk.  Namun setelah diberlakukan PPKM, omset nya terus melorot hingga 50 persen. 

"Syukur Alhamdulillah, hingga saat ini masih dapat bertahan. Karena, kita juga menyediakan makanan pelengkap lain seperti mendoan, kacang bawang, rempeyek, kerupuk dan aneka minuman juice dan kopi," kata Karni.

Karni berharap pandemi Covid-19 segera berakhir dan usahanya kembali normal seperti biasa. "Dulu sewaktu ramai pendapatan kita kisaran Rp 450 - 500 ribu/hari. Sekarang paling tinggi Rp 300 ribu/hari," papar pemilik Bakso Batak ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES