Olahraga Olimpiade Tokyo 2020

Senar Sempat Putus, Greysia/Apriyani Sumbangkan Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020

Senin, 02 Agustus 2021 - 13:07 | 109.48k
Pasangan ganda putri Indonesia Greysia/Apriyani di Olimpiade Tokyo 2020 (Sumber foto: BWF)
Pasangan ganda putri Indonesia Greysia/Apriyani di Olimpiade Tokyo 2020 (Sumber foto: BWF)
FOKUS

Olimpiade Tokyo 2020

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu akhirnya berhasil menyumbangkan medali emas untuk Indonesia setelah mengalahkan wakil China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan di final bulu tangkis ganda putri Olimpiade Tokyo 2020.

Pertandingan yang diadakan di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Senin (2/8/2021), berlangsung dengan ketat sejak pertandingan dimulai. Rally panjang terjadi, akhirnya Greysia/Apriyani unggul lebih dulu dengan skor 3-1.

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan tampaknya juga berusaha menekan. Namun Gresya/Apriyani masih bisa mengungguli dengan skor 5-3.

Jelang interval pertandingan semakin sengit.  Chen Qing Chen/Jia Yi Fan memaksa Gresya/Apriyani untuk bertahan, namun sebaliknya di interval gim pertama Gresya/Apriyani mampu unggul 11-8.

Selepas interval, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan mampu menambah angka lebih dulu hingga mampu menyamakan skor menjadi 11-11.

Smesh keras Apriyani berhasil menambah angka menjadi 12-11. Pasangan Indonesia coba memperlebar  jarak hingga unggul 14-12. Pukulan-pukulan sulit dilakukan oleh Greysia/Apriyani hingga menambah angka menjadi 15-12.

Pasangan ganda putri Indonesia Gresya Apriyani aPasangan ganda putri Indonesia Greysia/Apriyani di Olimpiade Tokyo 2020 (Foto: BWF)

Pasangan China coba mengejar, hingga akhirnya bisa menambah angka menjadi  13-16.

Mendekati gim pertama, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan terus mengejar empat angka beruntun membuat mereka menipiskan jarak menjadi 19-18. Greysia/Apriyani setelah melalui permainan cepat akhirnya bisa unggul di gim pertama  dengan skor  21-19.

Gim kedua Greysia/Apriyani tampil dengan percaya diri. Mereka berhasil unggul jauh dengan skor 8-4, namun perlahan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan coba mengejar hingga skor 8-5. Pada interval pertama Indonesia unggul dengan skor 11-7.

Selepas interval permainan masih milik Indonesia, Greysia/Apriyani berhasil memperlebar jarak menjadi 13-8. Usai menambah angka, Greysia/Apriyani semakin unggul jauh hingga 19-12, meski diwarnai dengan senar putus dari raket Greysia Polii.

Chen/Jia sempat mendekat 14-19, tapi Greysia/Apriyani kemudian memastikan kemenangan 21-15 setelah pukulan Jia melebar.

Greysia/Apriyani mencatatkan rekor  sebagai ganda putri bulu tangkis pertama Indonesia yang merebut medali emas Olimpiade sekaligus memberi emas pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES