Indonesia Positif

Bedah Visi-Misi DPD Demokrat Malut, Rusdi Yusuf  Undang Rektor

Kamis, 22 Juli 2021 - 20:53 | 124.36k
Rusdi Yusuf  Calon Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat  Maluku Utara (Foto: Rusdi for TIMES Indoensia)
Rusdi Yusuf Calon Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat  Maluku Utara (Foto: Rusdi for TIMES Indoensia)

TIMESINDONESIA, TERNATE – Keseriusan kandidat Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Maluku Utara (Malut) Rusdi Yusufuntuk bertarung pada Musyawarah Daerah (Musda) semakin nyata.

Selain telah melakukan konsolidasi ke Dewan Pengurus Cabang se-Malut, Rusdi juga tidak tanggung-tanggung bakal menghadirkan Rektor di beberapa kampus yang ada di Malut, para tokoh-tokoh politik serta kalangan profesional untuk membedah visi-misi yang telah digagasnya.

Rusdi mengatakan, untuk membedah produk politik itu pihaknya telah mengontak para tokoh yang akan dihadirkan dalam kegiatan pada akhir Juli ini.

Sementara tujuan dari kegiatan itu menurut dia, agar wacana besar untuk membesarkan partai besutan Mayor Inf. Purn. H. Agus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A. atau lebih akrab disapa AHY di Malut, benar-benar berisi serta sesuai dengan kebutuhan publik.

"Nanti akan ada masukan-masukan dan itu akan ditampung kemudian diramu lagi untuk menjadi sebuah produk politik. Sehingga Visi-Misi itu benar-benar sesuai dengan kebutuhan publik di Maluku Utara," timpal pria yang saat ini menapaki karier sebagai pengusaha di Ibukota Jakarta itu, Kamis (22/7/2021).

Berkaitan dengan konsolidasi ke DPC se-Malut, pria matang di berbagai organisasi termasuk bergerak di sektor profit seperti Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia serta Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) itu mengaku, lebih dari 50 persen telah memberikan respon positif atau akan memberikan dukungan kepadanya dalam Musda yang sesuai rencana akan digelar dalam waktu dekat itu.

Tentu respon positif ini kata dia, juga tidak lepas dari wacana besar untuk membesarkan partai yang tertuang dalam Visi-Misi, telah digagas itu, "Poin besar dari Visi-Misi saya yakni bersama AHY, DPD Partai Demokrat Maluku Utara bangkit dan juara. Ini menjadi magnet bagi DPC untuk memberikan dukungan kepada saya maju sebagai Ketua DPD Partai Demokrat," tutup Rusdi Yusuf, Ketua KNPI Malut itu.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES