Peristiwa Internasional

PPKM Darurat, Polsek Cisaga Polres Ciamis Bagikan Puluhan Nasi Kotak

Jumat, 16 Juli 2021 - 15:22 | 37.96k
Pembagian nasi kotak bagi warga yang terdampak Covid-19 (foto: Humas Polres Ciamis)
Pembagian nasi kotak bagi warga yang terdampak Covid-19 (foto: Humas Polres Ciamis)

TIMESINDONESIA, CIAMIS – Puluhan nasi kotak dibagikan jajaran Polsek Cisaga Polres Ciamis di kawasan Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Pemberian nasi kotak tersebut merupakan aksi empati Polres Ciamis bagi masyarakat yang terdampak Covid-19. Bahkan, pihak Polres Ciamis menyalurkannya ke tiap-tiap rumah warga.

Pembagian nasi kotak bagi warga yang terdampak Covid 19 bJajaran Polsek Cisaga Polres Ciamis, Daranmil 1312/Cisaga, Camat Cisaga dan Pegawai Kecamatan Cisaga membagikan nasi kotak bagi warga yang terdampak Covid-19 (foto: Humas Polres Ciamis)

"Kegiatan ini tentunya kami bersinergi dengan Daranmil 1312/Cisaga, Camat Cisaga dan Pegawai Kecamatan Cisaga. Kami dan warga penerima bantuan ini juga selama penyaluran bantuan tetap menaati prokes," jelas Kapolsek Cisaga, AKP Rokhani, Jumat (16/7/2021).

Kegiatan tersebut juga merupakan tindak lanjut instruksi pimpinan terkait kepedulian terhadap warga di tengah pandemi. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan sinergitas antara Polri dan rakyat.

Pembagian nasi kotak bagi warga yang terdampak Covid 19 cSalah satu warga di Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat mendapatkan bantuan nasi kotak (foto: Humas Polres Ciamis)

Kapolsek lalu berharap, masyarakat juga selalu disiplin menegakkan prokes. Maka, pihaknya pun terus menggencarkan edukasi prokes juga saat pemberian bantuan tersebut.

"Ayo sama-sama kita perangi Covid-19. Jangan abai dalam menerapkan protokol kesahatan saat beraktivitas," imbaunya.

Adanya kegiatan pemberian nasi kotak gratis dari Polsek Cisaga Polres Ciamis tersebut juga diharapkan dapat meringankan beban masyarakat. Khususnya, di waktu pemberlakuan PPKM Darurat ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES