Politik

Rapimda Partai Golkar Kota Probolinggo, Siapkan Strategi Pemilu 2024

Minggu, 27 Juni 2021 - 18:12 | 44.17k
Ketua DPD Partai Golkar Jatim, M. Sarmudji buka Rapimda di Gedung Paseban Sena. (FOTO: Happy/TIMES Indonesia)
Ketua DPD Partai Golkar Jatim, M. Sarmudji buka Rapimda di Gedung Paseban Sena. (FOTO: Happy/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Jelang pemilu serentak pada 2024 mendatang, DPD Partai Golkar Kota Probolinggo, Jawa Timur, mulai menata strategi. Mulai dari target menaikkan elektabilitas partai pada pileg maupun Pilpres 2024. Serta calon yang akan diusung pada dua pemilihan tersebut.

Sejumlah langkah strategis, mulai dibahas dalam rapat pimpinan daerah (Rapimda) Partai Golkar, di Gedung Paseban Sena Kota Probolinggo, Minggu (27/6/2021).

Dalam rapat tersebut, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, Muhammad Sarmuji menyebut, sejauh ini pihaknya sudah menyelesaikan konsolidasi di seluruh Jawa Timur.

DPD Partai Golkar Jatim bRapimda Partai Golkar Kota Probolinggo, rumuskan dua sosok penting dalam pemilu 2024. (FOTO: Happy/TIMES Indonesia)

Untuk menyongsong pesta demokrasi rakyat itu.

“Setidaknya sudah mencapai sekitar 75 persen. Tidak mudah konsolidasi di tengah pandemi. Kami berusaha semaksimal mungkin, untuk membangun persepsi positif bagi Partai Golkar di mata masyarakat. Baik melalui online maupun offline,” jelasnya, di lokasi Rapimda.

Langkah itu sangat penting untuk menaikkan elektabilitas partai berlogo beringin ini.

Persiapan selanjutnya, adalah menyiapkan strategi di basis teritorial.

Untuk Kota Probolinggo, target pileg 2024 mendatang, fraksi Golkar menargetkan bisa menambah perolehan kursi.

Dari semula 5 kursi di DPRD, menjadi 8 kursi.

Hal itu berdasar hasil musyawarah mufakat dalam rapimda.

Yang berjalan penuh dengan suasana dinamis dan efektif.

Hingga merumuskan program-program kerja maupun kebijakan organisasi menghadapi Pileg, Pilkada dan Pilpres 2024.

Berdasarkan rapimda itu pula, DPD Partai Golkar Kota Probolinggo sepakat mengusung calon presiden dan wali kota Probolinggo.

Dalam pemilu 2024 mendatang. Adapun, untuk calon presiden, DPD Partai Golkar sepakat usung Erlangga Hartarto. Serta Fernanda Zulkarnaen, sebagai calon Wali Kota Probolinggo pada 2024 mendatang.

“Dengan pikiran jernih, hati yang tenang, bersih dengan berbagai pertimbangan dan demi kebesaran Partai Golkar meminta kesediaan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dideklarasikan sebagai calon Presiden 2024-2029, serta miminta Ketua DPD Partai Golkar Kota Probolinggo Fernanda Zulkarnain sebagai calon Wali Kota Probolinggo,” ujarnya.

Didapuk jadi calon Wali Kota Probolinggo 2024, Fernanda mengaku siap.

Untuk berada sebagai garda terdepan guna memperjuangkan kepentingan masyarakat Kota Probolinggo.

Dirinya menghormati penuh, hasil Rapimda DPD Partai Golkar.

“Namun untuk saat ini, saya akan tetap fokus pada jabatan saat ini. Sebagai wakil ketua DPRD. Serta sepakat istiqomah untuk mendampingi masyarakat dan memperjuangkan hak-hak masyarakat,” tegas Nanda, sapaan akrabnya.

Selain itu, sejumlah pekerjaan rumah sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kota Probolinggo, juga harus diselesaikan terlebih dahulu.

Yang paling penting, adalah menaikkan elektabilitas partai.

Pada Pileg 2024, maupun pada Pilpres 2024 mendatang.

Dengan Erlangga Hartarto, yang tak lain Ketum Golkar, sebagai calon presidennya.

“Terima kasih juga saya haturkan, untuk kepercayaan para kader Partai Golkar pada saya,” tandasnya.

Rapimda di Gedung Paseban Sena itu dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur Muhammad Sarmuji dan jajaran pengurus. Semua elemen maupun unsur DPD Partai Golkar Kota Probolinggo. Di antaranya pengurus pleno, dewan pertimbangan, ormas yang mendirikan dan didirikan Partai Golkar, organisasi sayap, dan PK se-Kota Probolinggo. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES