Peristiwa Daerah

Kasus Covid-19 Meningkat, Bed Pasien di RS Siti Khotijah Sidoarjo Penuh

Jumat, 25 Juni 2021 - 19:30 | 71.00k
Pasien Covid 19 saat dirawat tenaga kesehatan di RS Siti Khodijah (Foto: RS Siti Khodijah for TIMES Indonesia)
Pasien Covid 19 saat dirawat tenaga kesehatan di RS Siti Khodijah (Foto: RS Siti Khodijah for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SIDOARJO – Meningkatnya warga yang positif Covid 19 di Kabupaten Sidoarjo, membuat Pasien Covid-19 terus berdatangan di rumah sakit rujukan Covid-19 di Sidoarjo. Salah satunya di RS Siti Khodijah, Taman, Sidoarjo. Bahkan sebanyak 118 tempat tidur pasien Covid-19 yang tersedia, semuanya terisi pasien.

Wakil Direktur Pelayanan RS Siti Khodijah, dr Sri Widyaningsih mengatakan jika banyaknya pasien di rumah sakit ini terjadi karena lonjakan kasus Covid 19 sejak beberapa hari terakhir meningkat di Sidoarjo.

"Pasien 70 persen diantaranya merupakan pasien asal Sidoarjo. Sementara sisanya dari luar Sidoarjo seperti Gresik dan Surabaya. Pasien yang datang ke rumah sakit kami umumnya bergejala berat," katanya, Jumat (25/6/2021).

pasien Covid 19 b

Sri menambahkan jika beberapa diantara pasien kondisinya semakin memburuk saat dirawat di ruang isolasi dipindahkan ke ICU.

"Dari 118 tempat tidur pasien Covid yang penuh ini, 21 di antaranya berada di ruang ICU dalam kondisi buruk dan butuh perawatan khusus," ungkapnya

Terkait kondisi ini, pihaknya berharap agar masyarakat bisa lebih mematuhi protokol kesehatan, sehingga bisa menekan jumlah pasien Covid-19 yang hingga terus bertambah.

"Masyarakat harus patuh protokol kesehatan, menjaga kesehatan. Itu cara satu satunya agar pasien Covid 19 tidak terus bertambah," harap Wakil Direktur Pelayanan RS Siti Khodijah, dr Sri Widyaningsih. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES