Peristiwa Daerah

Baznas Sumedang Terjunkan Tim BTB, Tiap Perkantoran Disemprot Disinfektan

Jumat, 25 Juni 2021 - 16:52 | 27.11k
Personil Tim Baznas Tanggap Bencana (BTB) Sumedang saat melakukan penyemprotan disinfektan di perkantoran (FOTO: Alan Dahlan/TIMES Indonesia)
Personil Tim Baznas Tanggap Bencana (BTB) Sumedang saat melakukan penyemprotan disinfektan di perkantoran (FOTO: Alan Dahlan/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMEDANG – Menyusul terjadinya lonjakan jumlah kasus positif Covid-19, Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Sumedang (Baznas Sumedang) terus berupaya seoptimal mungkin membantu pemerintah daerah dalam menangani pencegahan penyebaran Covid-19.

Hal itu dikatakan Ketua Baznas Sumedang, Ayi Subhan Hafas kepada TIMES Indonesia, Jumat (25/6/2021).

"Salah satu ikhtiar yang dilakukan Baznas Kabupaten Sumedang untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 khususnya di lingkungan perkantoran yakni dengan melaksanakan penyemprotan disinfektan ke tiap-tiap kantor SKPD hingga ke perkantoran vertikal seperti Lapas kelas II B, Pengadilan Negeri dan lainnya," ujar Ayi.

melakukan-penyemprotan-disinfektan-di-perkantoran-2.jpg

Ayi mengatakan, kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut diawali sejak Selasa,(22/06/2021) lalu, dengan menerjunkan personel Baznas Tanggap Bencana (BTB).

"Kendati demikian, Baznas Sumedang mengajak masyarakat, pegawai perkantoran dan lainnya untuk mengoptimalkan penerapan protokol kesehatan (prokes) dengan cara 5 M yakni, memakai masker jika keluar rumah, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. 

"Semoga upaya yang dilakukan Baznas Sumedang dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19, terlebih memberikan rasa aman bagi para pegawai dalam melaksanakan pekerjaannya di lingkungan kantor masing-masing," tukas Ayi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES