Kesehatan

Manfaat dan Efek Samping Earl Grey Tea

Rabu, 23 Juni 2021 - 07:36 | 170.82k
Earl Grey Tea. (Foto: Pinterest)
Earl Grey Tea. (Foto: Pinterest)

TIMESINDONESIA, JAKARTAEarl Grey Tea belum lama ini populer dikalangan milenial sejak kemunculannya di hotel maupun restoran berbintang. Earl grey tea merupakan teh hitam yang dicampur dengan minyak bergamot. Sebelum di Indonesia, earl grey tea telah populer di Inggris.

Karena memiliki campuran minyak bergamot, membuat earl grey tea tidak melulu menggunakan teh berwarna hitam. Bisa juga menggunakan teh hijau, juga teh-teh yang lain pun bisa asal dicampur dengan minyak bergamot. 

Selain itu, earl grey tea juga sering dibuat dengan dicampur teh susu. Campuran tersebut tidak mengubah khasial earl grey tea sehingga manfaatnya tetap bisa kita rasakan dalam apapun bentuknya. Berikut manfaat earl grey tea secara umum: 

1.Melancarkan Pencernaan

Earl grey tea akan membantu menenangkan perut yang bermasalah sehingga membuat mual. Tidak itu saja, masalah cacingan pun bisa diredakan dengan mengonsumsi earl grey tea tersebut. Hal ini membuat earl grey tea baik dikonsumsi pagi hari sebagai detox. 

2.Meredakan Depresi

Karena memiliki kandungan dari minyak bergamot, earl grey tea dapat menenangkan pikiran. Karena bergamot juga digunakan sebagai aromaterapi yang membuat tenang dan mengembalikan mood secara natural. 

3.Menurunkan Resiko Penyakit Jantung

Manfaat ini telah dilakukan riset bernama Preventative Medicine jika mengonsumsi teh hitam sebanyak tiga kali dalam sehari, akan mengurangi resiko penuakit jantung dan menaikkan kadar kolesterol baik HDL usai tiga bulan. Selain itu, antioksidan yang dimiliki juga dapat menangkal radikal bebas. 

4.Melegakan Pilek

Flu atau pilek biasanya ditemani dengan segelas minuman hangat salah satunya earl grey tea. Kandungan bergamot didalamnya juga dapat meningkatka sistem imun serta meredakan demam. Karena hal inilah, earl grey tea dianggap sebagai obat untuk pilek yang natural. 

Itulah manfaat dari earl grey tea. Akan tetapi, dari beberapa manfaat tersebut, bukan berarti earl grey tea tidak memiliki efek samping. Earl Grey Teajuga akan menyerap kadar zat besi yang ada dalam tubuh sehingga tidak disarankan bagi penderita anemia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES