Olahraga

8 Cabor Bakal Dipertandingkan di Porcam Pejawaran Kabupaten Banjarnegara

Selasa, 22 Juni 2021 - 23:00 | 47.65k
KOK Pejawaran silaturahni dan berkoordinasi dengan Camat yang baru bahas Porcam Pejawaran. (FOTO : FB KOK Pejawaran)
KOK Pejawaran silaturahni dan berkoordinasi dengan Camat yang baru bahas Porcam Pejawaran. (FOTO : FB KOK Pejawaran)

TIMESINDONESIA, BANJARNEGARA – Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Pejawaran Kabupaten Banjarnegara, Selasa (22/06)2021) mengadakan pertemuan dengan Camat setempat yang baru, Susianto SKM.

Ketua KOK Pejawaran Agus Riyanto menyampaikan, pertemuan  yang dilakukan di rumah dinas camat ini tidak lain untuk bersilaturahmi sekaligus koordinasi berkaitan dengan rencana akan dilaksanakan gelaran pekan olahraga kecamatan (Porcam).

"Pertemuan berlangsung  dalam suasana hangat. Kami juga telah memperkenalkan satu persatu segenap pengurus KOK Pejawaran. Alhamdulillah pak camat responsip," katanya.

Dipaparkan juga oleh Agus, terkait  potensi olahraga warga Pejawaran dan program kegiatan terdekat yakni gelaran Pekan Olahraga Kecamatan (Porcam). "Dalam Porcam nanti, Ada 8 cabang olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan," kata Agus.

Ke 8 Cabor itu adalah, sepak bola, voli, bulutangkis, tenis meja, sepak takraw, panahan, pencak silat dan catur. "Juknis berikut RAB pertandingan sudah kami buat, lokasi untuk venue pertandingan sudah kami tentukan, panitia kecamatan bahkan panlak lokal pun sudah terbentuk, " jelas Agus lagi.

Namun sampai saat ini, tambaj Agus, KOK Pejawaran belum melakukan sosialisasi ke desa-desa sambil  menunggu adanya kepastian perijinan dari Kabupaten yang akan diurus sepenuhnya oleh pihak KONI," tutur Agus Riyanto.

Menanggapi hal ini, Camat Pejawaran Susianto mendukung penuh semua program kerja KOK Pejawaran.  "Kita dukung KOK sebagai ikon olahraga di Pejawaran dan sebagai stake holder pengelola kegiatan olahraga," katanya.

Sebagai kepanjangan tangan KONI di kecamatan, kata Susianto, pihaknya  mendukung sepenuhnya. Dan mengajak KOk Pejawaran  untuk  bersama-sama memajukan, mengembangkan dan menjuarakan prestasi olahraga masyarakat Pejawaran.

"Kita harus gairahkan dan gelorakan bakat, minat dan potensi olahraga yang ada di Pejawaran meskipun ditengah pandemi sebab dengan aktifitas olah raga, kebugaran tubuh tetap terjaga dan imunitas terpelihara," urai camat Pejawaran.

Bahkan, camat yang penggemar berolahraga badminton, voli, sepakbola dan tenis meja ini menyarankan kepada KOK Pejawaran untuk segera mengadakan kegiatan olah raga berskala kecil dulu,  sambil menunggu kepastian turunnya perijinan event Porcam.

"Adakan dulu event olahraga kecil-kecilan. Misal voli antar desa, dua desa atau segitiga, yang penting pastikan jangan sampai menimbulkan kerumunan dan tetap terapkan protokol kesehatan," imbuh Susianto SKM, Camat Pejawaran Kabupaten Banjarnegara.

Dalam pertemuan tersebut  Camat juga mencetuskan adanya agenda kegiatan rutin olah raga bersama atau semacam fun game antara tim KOK, tim Kecamatan dan tim Pemdes untuk sparing badminton, voli atau sepakbola secara bergilir setiap pekan.

Wacana spontanitas yang dicanangkan camat Kabupaten Banjarnegara langsung disambut antusias oleh seluruh pengurus KOK. Budhi Sampoerno, Waketum KOK dan sekaligus Kades Sarwodadi langsung menyatakan kesiapannya dan tidak perlu menunggu lama-lama untuk memulainya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES