Peristiwa Nasional

Satgas Covid-19 Kabupaten Indramayu Curiga Ada Covid-19 Varian India Masuk

Senin, 21 Juni 2021 - 14:47 | 21.64k
Ilustrasi. (FOTO: Freepik)
Ilustrasi. (FOTO: Freepik)

TIMESINDONESIA, INDRAMAYU – Melonjaknya kasus positif Covid-19 dan tingginya angka kematian, membuat Satgas Covid-19 Kabupaten Indramayu curiga bahwa Covid-19 varian India atau varian Delta, sudah masuk ke Kabupaten Indramayu.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara menjelaskan, tercatat ada 13 orang meninggal dunia karena Covid-19 dalam sehari. Para pasien positif Covid-19 tersebut diketahui kondisinya semakin memburuk dengan cepat, hingga menyebabkan meninggal dunia.

Karena itulah, lanjutnya, menimbulkan kecurigaan bahwa Covid-19 varian India atau virus corona varian Delta masuk ke Kabupaten Indramayu. Meskipun begitu, dirinya masih belum bisa memastikan secara pasti, karena harus dilakukan penelitian lebih lanjut, salah satunya adalah dengan pemeriksaan Whole Genom Sequencing (WGS).

"Memang kecurigaan ada tapi tidak bisa langsung diambil kesimpulan karena harus dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," jelasnya, Senin (21/6/2021).

Deden melanjutkan, untuk melakukan pemeriksaan WGS guna membuktikan apakah Covid-19 varian Delta sudah masuk ke Kabupaten Indramayu, masih menjadi kendala. Karena di Indonesia sendiri, pemeriksaan WGS masih jarang dan difokuskan untuk kabupaten/kota tertentu, seperti Kudus dan Bangkalan.

"Pemeriksaan WGS masih jarang, dan masih difokuskan di daerah seperti Kudus dan Bangkalan," ujarnya.

Pemerintah Kabupaten Indramayu, lanjut Deden, tidak memungkinkan untuk berinisiatif menyediakan alat pemeriksaan WGS, karena harganya yang mahal.

Ditambah lagi, tenaga yang bisa melakukan pemeriksaan WGS adalah tenaga ahli genetik Biomolekuler.

"Dan terus kalau pun iya memang terdeteksi karena Covid-19 varian India juga kalau kitanya sebagai masyarakat tidak patuh prokes tetap saja akan meningkat terus," ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES