Politik

PSU Pilbup Sabu Raijua, Partai Demokrat NTT Dukung Rihi Heke dan Yohanis Uly

Kamis, 17 Juni 2021 - 19:29 | 31.81k
Ketua DPD PD NTT Jefirston R Riwu Kore bersama calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sabu Raijua.(FOTO:DPD PD NTT)
Ketua DPD PD NTT Jefirston R Riwu Kore bersama calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sabu Raijua.(FOTO:DPD PD NTT)

TIMESINDONESIA, WAINGAPU – Jelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan calon Bupati dan Wakil Bupati atau Pilbup Sabu Raijua, NTT, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demorat NTT mendukung pasangan calon (Paslon) nomor urut 1 Nikodemus Rihi Heke dan Yohanis Uly Kale.

Sekretaris DPD PD NTT Ferdinandus Leu Kamis (17/6/2021) menyampaikan, dalam PSU calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sabu Raijua 2021 DPD PD NTT telah mempertimbangkan dan mendukung Paslon urut 1 untuk memenangkan Pilbup Sabu Raijua 2021 mendatang.

"Dukungan terhadap Paslon ini karena merupakan peraih suara terbanyak ke-2 pada pemungutan suara pada 9 Desember 2020 lalu," kata Ferdinan.

Menurutnya, keputusan untuk memberikan dukungan terhadap Paslon nomor 1 sama dengan menghargai atau menghormati pilihan 30 persen pemilihan Sabu Raijua. Namun selain itu Paslon ini adalah petahana (incumbent) yang sedikit banyak telah berbuat untuk kemajuan Sabu Raijua.

"Tentu Paslon ini juga berkenan datang bersilaturahmi menyampaikan permohonan dukungan secara langsung kepada pimpinan DPD PD NTT," ujarnya.

Ferdinan meminta, dengan PSU Kabupaten Sabu Raijua mendatang dukungan terhadap Paslon nomor 1 Nikodemus Rihi Heke dan Yohanis Uly Kale agar DPC PD, DPAC/Ranting, simpatisan dan Fraksi PD Sabu Raijua berkoordinasi bersama jajaran untuk berjuang memenangkan Paslon nomor 1.

Selain itu menunjuk dan menugaskan setiap anggota Fraksi PD DPRD Kabupaten Sabu Raijua sebagai koordinator pemenangan di daerah Pemilihan atau Dapil masing-masing.

Caranya dengan mengibarkan bendera dan atribut Partai Demokrat ditempat/lokasi yang ditentukan oleh penyelenggara bersama atribut parpol koalisi pengusung/pendukung Paslon nomor urut 1.

"Kita berharp seluruh pengurus DPC, DPAC, DPRt dan kader wajib mentaati dan mlaksanakan intruksi ini," tegas Sekretaris DPD Partai Demorat NTT Ferdinandus Leu terkait Pilbup Sabu Raijua. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES