Entertainment

BCL Positif Covid-19, Isolasi Mandiri dan Pasang Foto Berjemur Bareng

Kamis, 17 Juni 2021 - 06:16 | 80.06k
Penyanyi Bunga Citra Lestari atau BCL positif Covid-19. (Foto: Dok. Aquarius Musikindo)
Penyanyi Bunga Citra Lestari atau BCL positif Covid-19. (Foto: Dok. Aquarius Musikindo)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Penyanyi Bunga Citra Lestari atau BCL positif Covid-19. Ia pun mengaku sempat sesak nafas, sebelum dinyatakan positif dan menjalani isolasi mandiri.

Melalui instagram pribadinya, BCL menginformasikan kabar ini sambil mengunggah foto dirinya tengah berjemur. Ia juga mengaku sempat mengalami gejala Covid-19 sesak napas.

"So far, ada symptoms batuk, tenggorokan sakit, napas terasa agak pendek dan sometimes demam," kata BCL, dikutip dari laman Instagram pribadinya, Rabu (16/6/2021).

Kronologis Terpaparnya BCL

BCL pun dengan tegas membantah tuduhan yang menyebut ia terpapar Covid-19 usai liburan di Bali. Ia menyebutkan bahwa kepergiannya ke Bali pada 29 Mei hingga 2 Juni 2021. Pulang ke Jakarta, istri mendiang Ashraf Sinclair itu menjalani aktivitasnya.

"Menjalankan protokol kesehatan dan sudah tes PCR 12 Juni 2021. Hasilnya dinyatakan negatif," tulis Bunga Citra Lestari di Instagram, Rabu (16/6/2021).

Sehari setelah penyanyi dinyatakan negatif, beberapa penarinya justru positif virus corona.

"(Para penari) dinyatakan positif 13 Juni 2021 setelah berinteraksi dengan saya pada 10 Juni," ujar ibu satu anak ini.

Setelah mengetahui beberapa timnya terinfeksi corona, BCL segera melakukan tes.

"14 Juni 2021 dinyatakan positif," katanya.

Bukan Karena Liburan ke Bali

Sejak mengumumkan terinfeksi corona, Bunga Citra Lestari pun tak pernah menyebut Bali sebagai penyebab virus itu masuk ke tubuhnya. Karenanya dia cukup geram disebut terpapar gara-gara pergi ke Pulau Dewata.

"Mohon klarifikasi informasi terlebih dulu dengan bijak sebelum mengeluarkan statement!" tegas lawan main Reza Rahadian di film Habibie & Ainun ini.

Sementara di kolom caption, BCL menambahkan, "Marilah kita menjadi orang yang lebih cerdas dan bijak. Mari sebarkan cinta dan bukan kebencian."

Gejala Covid-19

Menurut informasi dari Medical News Today, virus Covid-19 tidak bisa dianggap remeh, sebabpenyebarannya yang cepat dan mudah menyerang kesehatan tubuh manusia. Setelah terpapar virus Corona, biasanya gejala umum yang muncul yakni batuk kering, demam, kehilangan indera perasa dan penciuman, sesak napas, sakit tenggorokan, sakit kepala, diare, nyeri otot atau tubuh, hidung tersumbat atau pilek dan panas dingin.

Gejala Corona tersebut akan muncul selama 2-24 hari, setelah itu beberapa orang akan pulih atau bisa memakan waktu lebih lama lagi untuk sembuh dari Corona. Apabila telah merasakan gejala tersebut, 

Gejala secara bertahap bisa menjadi lebih parah, dan biasanya membutuhkan bantuan medis hingga harus segera ditangani. Terdapat beberapa gejala Corona parah saat terinfeksi yaitu sulit bernapas, rasa sakit atau tekanan yang terus-menerus di dada.

Terdapat semburat biru pada wajah atau bibir, kesulitan bangun dan tetap terjaga, kebingungan yang memburuk dan kesadaran yang kurang. Adapun kekhawatiran akibat gejala jangka panjang atau Long Covid-19 yang dapat bertahan setelah seseorang terpapar virus corona, adalah kelelahan, sesak napas, gejala neurologis dan batuk.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES