Gaya Hidup

Habiskan Akhir Pekan dengan Staycation Asyik di Hotel Aria Gajayana

Jumat, 11 Juni 2021 - 12:24 | 64.85k
Suasana hangat kamar hotel Aria Gajayana Malang. (FOTO: Rofiul Achsan/TIMES Indonesia)
Suasana hangat kamar hotel Aria Gajayana Malang. (FOTO: Rofiul Achsan/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Banyak pilihan untuk menikmati akhir pekan. Salah satunya dengan staycation di hotel seperti di Hotel Aria Gajayana, Kota Malang.

Hotel Aria Gajayana yang berada di Jalan Kawi Kota Malang, Jawa Timur memiliki dua jenis kamar yakni suite dan standard. Untuk kamar jenis suite, tamu akan mendapatkan fasilitas berupa ruang tamu, pemandangan kota Malang, dan bathub, dan juga snack. Selain itu, televisi dalam ruangan suite juga disediakan dua buah. Satu berada di depan tempat tidur yang satu berada di depan ruang tamu.

Selain kamar suite, Aria Gajayana menyediakan kamar standard. Tidak jauh berbeda fasilitas yang didapat seperti di kamar suite, tetap akan mendapatkan view Kota Malang akan tetapi hanya dari satu sudut saja yakni sebelah tempat tidur. Untuk kamar suite tidak disediakan ruang tamu namun tetap nyaman, homey, dan hangat untuk menenangkan diri.

Ruang-tamu-elegan-dan-fancy-2.jpgRuang tamu elegan dan fancy. (FOTO: Rofiul Achsan/TIMES Indonesia)

Selama pandemi, hotel Aria Gajayana memberikan banyak promo, termasuk diskon untuk kamar. "Kami memberikan diskon kamar hingga 70 persen," kata Ratna Dwi Rachmawati selaku General Manager Hotel Aria Gajayana, Kamis (10/6/2021).

Bosan bersantai kamar? Tak perlu keluar hotel. Anda bisa bermain di kolam renang. Suasana yang sangat sejuk ditambah meja dan kursi untuk menyambut hidangan yang dinikmati selama berenang bisa membuat kegiatan berenang lebih asyik. Anda yang ingin melatih otot juga bisa langsung menuju gym yang ada.

Untuk urusan makan, Anda juga ga perlu bingung. Barisan koki Hotel Aria Gajayana siap memanjakan lidah dan perut dengan aneka menu nusantara, Eropa dan Asia.

Hidangan-paket-besek-dan-paket-bento-hotel-Aria-Gajayana-3.jpgHidangan paket besek dan paket bento hotel Aria Gajayana. (FOTO: Rofiul Achsan/TIMES Indonesia)

Untuk menu nusantara ada menu bebek cabe hijau. Menu ini ditata dengan unik, yakni disajikan dalam wadah besek bambu. Estetik, lezat dan ramah lingkungan/ Ada juga paket paket bento yang isinya ikan pesmol.  Kemasan bento dikemas dengan tampilan nasi dan lauk pada sisi yang berbeda dalam satu tempat. 

Selain dua signature dish tersebut, Aria Gajayana juga memiliki hidangan nasi goreng yang nikmat. Dipadukan dengan ayam dan sedikit tambahan abon sapi membuat rasa nasi goreng tersebut beragam. Sebut saja nasi goreng kawi, memiliki sedikit sensasi rasa pedas dan gurih sehingga cocok untuk disantap saat sarapan, makan siang atau santap malam.

Hotel Aria Gajayana juga memiliki fasilitas meeting room untuk pertemuan maupun seminar-seminar. Di tengah pandemi seperti saat ini, meeting room hotel Aria Gajayana memberikan pelayanan dan fasilitas sesuai protokol kesehatan. Fasilitas yang dimiliki antara lain disediakannya sebuah pouch berisi hand sanitizer, tisu basah, dan masker. Selain itu, alat- alat makan yang akan digunakan saat rapat juga terbungkus oleh wrap, jadi terjamin aman. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES