News Commerce Indonesia Bangkit

UMKM Ariska Probolingo Mampu Produksi Kripik Pisang Gajih 150 Kilogram per Bulan

Rabu, 26 Mei 2021 - 04:09 | 77.66k
Kripik pisang gajih dengan merek Meriska ini hasil produksi UMKM Ariska Probolinggo.(Foto: Ariska for TIMES Indonesia)
Kripik pisang gajih dengan merek Meriska ini hasil produksi UMKM Ariska Probolinggo.(Foto: Ariska for TIMES Indonesia)
FOKUS

Indonesia Bangkit

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Ariska di Probolinggo saat ini mampu memproduksi kripik pisang gajih dengan brand Meriska mencapai 150 kilogram (kg) per bulan. 

UMKM yang beralamat di Jalan Bengawan Solo Perumahan Gren Savana No 6 RT02/RW01 Kelurahan Sumber Wetan, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo, ini berdiri sejak 2010.

“Kripik pisang gajih diolah dari pisang pilihan. Rasanya gurih dan renyah. Makan camilan keripik pisang ini bakal membuat Anda ketagihan mengunyah,” kata Wati Puspitawati, owner UMKM Ariska.

Wati mengungkapkan, ada 4 orang tenaga kerja yang dikerahkan untuk memproduksi kripik pisang gajih hingga ratusan kilogram tersebut.

“Penjualan kripik pisang gajih kami sudah melalui offline dan online seluruh Indonesia. Untuk yang offline, pembeli bisa langsung datang ke tempat kami UMKM Ariska atau ke toko oleh-oleh di Kota Probolinggo,” jelas Wati. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES