Kuliner

Colok Gembrung, Cemilan Satai Khas Ciamis yang Disuka Semua Kalangan

Sabtu, 22 Mei 2021 - 11:08 | 107.01k
Colok Gembrung (Foto: VOA Indonesia)
Colok Gembrung (Foto: VOA Indonesia)

TIMESINDONESIA, CIAMISKabupaten Ciamis di Jawa Barat memiliki cemilan satai yang biasa diburu di pagi hari atau saat lebaran yang disantap bersama ketupat. Orang-orang Ciamis menyebut camilan menyerupai satai ini dengan Colok Gembrung.

Cemilan yang terbuat dari kulit sapi ini memang khas Ciamis. Biasanya, bisa ditemukan di pasar dadakan yang ada di kawasan Sirkuit BMX Kecamatan Cigembor, Ciamis. Adapula, di sekitar Alun-Alun Ciamis atau Pasar Manis Ciamis.

Harganya yang sangat murah tentunya membuat jajanan Colok Gembrung diminati anak-anak hingga orang dewasa. Cukup mengeluarkan uang Rp1000 saja untuk setiap tusuknya.

Sate Ciamis 1Colok Gembrung, camilan atau jajanan khas Ciamis yang berbentuk mirip satai (foto: instagram/azeramixshop) dan Camilan atau jajanan khas Ciamis, Colok Gembrung yang disajikan di atas daun pisang (foto: instagram/iindreamersiyulianti) 

Komposisi pembuatan Colok Gembrung ini yang membuat kelezatan rasa gurihnya beradu di mulut. Jadi, pada tahap awalnya, kulit sapi yang sudah bersih dari bulunya mesti digarangkan dulu di atas api hingga matang.

Kemudian, kulit sapi harus melewati proses perebusan selama dua jam. Setelah tekstur kulit sapi melengkung dan lunak, lalu diangkat dan dipotong kecil-kecil seperti persegi.

Lalu setelah dipotong, kemudian ditusuk menggunakan lidi seperti satai. Selanjutnya, Colok Gembrung dilumuri dengan bumbu galendo (makanan khas Ciamis yang terbuat dari ampas kelapa), sehingga rasanya semakin mantap.

Banyak juga para pedagang Colok Gembrung di Ciamis menambahkan camilan ini dengan bumbu surundeng agar bisa awet hingga sore hari. Namun, jika hanya dipadu dengan bumbu galendo saja, rasa resapan kulit sapinya hanya mampu bertahan hingga siang hari.

Colok Gembrung ini disajikan dengan daun pisang sebagai nampannya yang membuat aromanya semakin enak. Apalagi, cemilan atau jajanan mirip satai dari Kabupaten Ciamis ini juga diserbu hingga ke pedagang yang ada di pasar kawasan Tasikmalaya dan Banjar. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES