Indonesia Positif

Pangdam Brawijaya Tinjau Penerapan Prokes di Tunjungan Plaza

Kamis, 13 Mei 2021 - 23:56 | 54.60k
Pangdam Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto bersama Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono saat mengunjungi Tunjungan Plaza, Surabaya, Kamis (13/5/2021). (FOTO: Dok.Pendam Brawijaya)
Pangdam Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto bersama Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono saat mengunjungi Tunjungan Plaza, Surabaya, Kamis (13/5/2021). (FOTO: Dok.Pendam Brawijaya)

TIMESINDONESIA, SURABAYAPangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Suharyanto, Kamis (13/5/2021) meninjau penerapan protokol kesehatan di Tunjungan Plaza Surabaya. Kegiatan tersebut sebagai langkah antisipasi agar kondisi pandemi Covid-19 tidak semakin parah pascalibur Idul Fitri 2021.

Seperti pada umumnya, kebiasaan masyarakat di saat liburan cenderung mengunjungi tempat-tempat umum bersama keluarga dan kerabatnya.

Tak hanya Pangdam, sidak tersebut juga dihadiri oleh Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afianta dan Sekda Provinsi Jatim, Heru Tjahjono.

mengunjungi-Tunjungan-Plaza-2.jpg

“Kami sengaja datang ke Mall ini. Beberapa hari yang lalu viral terjadi kerumunan. Pas kita cek sekarang, semua mekanisme dan pengelola sudah baik. Kita tidak melarang masyarakat untuk berbelanja, tapi tetap mematuhi protokol kesehatan,” kata Pangdam.

Pangdam menambahkan jika saat ini, Indonesia, khususnya Jawa Timur tengah menghadapi ancaman Covid dari luar negeri yang luar biasa. Selain terjadi di India, serangan pandemi tersebut juga menyerang negara Amerika Latin dan Eropa.

“Jangan sampai itu terjadi di Indonesia, terlebih Jawa Timur. Itu bisa dicegah dengan tetap patuh protokol kesehatan,” tegas Pangdam Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES