Peristiwa Daerah

Pramuka UIN KHAS Jember Salurkan Zakat Fitrah 2,5 Ton Beras

Sabtu, 08 Mei 2021 - 14:34 | 28.25k
Kegiatan bakti sosial Pramuka UIN KHAS Jember kepada masyarakat melalui kegiatan Program Zakat 2,5 ton (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
Kegiatan bakti sosial Pramuka UIN KHAS Jember kepada masyarakat melalui kegiatan Program Zakat 2,5 ton (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JEMBER – Pramuka dari Universitas Islam Negeri KH Achmad Shiddiq atau UIN KHAS Jember, melakukan bakti sosial kepada masyarakat melalui kegiatan Program zakat fitrah sebanyak 2,5 ton beras. 

Kegiatan pendistribusian zakat sebanyak 2,5 ton beras ini dilakukan di Desa Glagahwero, Kalisat Jember dengan dihadiri Majelis Pembina Gugus Depan, Purnabhakti dan Anggota Pramuka UIN KHAS Jember sebanyak 70 orang. 

Ketua Panitia Program Zakat, M. Faishol Abda mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk menanamkan karakter peduli sosial dan semangat berbagi kepada masyarakat, khususnya bagi anggota Pramuka UIN KHAS di penghujung Bulan Ramadan ini. 

uin khas b

"Program zakat 2,5 ton diharapkan bisa menjadi kegiatan rutin setiap tahun, khususnya di Bulan Ramadan dan dilaksanakan di tempat yang berbeda," paparnya.

Menurutnya, zakat beras ini diperoleh dari salah satu mitra Pramuka UIN KHAS Jember. Dalam penyalurannya diberikan kepada 800 penerima yang berada di empat dusun. 

"Yakni dusun Krajan I dan Krajan II, dusun Prasehan I dan Prasehan II yang ada di Desa Glagahwero Kalisat Jember," sambungnya.

Sementara itu, Pembina Gugus depan Pramuka UIN KHAS Jember, Sukarno mengatakan, zakat merupakan kewajiban sebagai seorang muslim dan merupakan perintah agama yang harus dilaksanakan. 

"Oleh karena itu, kegiatan ini menjadi pembelajaran dari banyak pihak, pada adik-adik dan masyarakat agar bisa mengeluarkan zakat fitrah jika sudah mempunyai kemampuan," paparnya.

Kegiatan ini mendapat respon positif oleh masyarakat dengan sangat antusias. “Kegiatan ini sangat membantu sekali," kata Didik Supriyadi selaku tokoh masyarakat, saat dikonfirmasi Sabtu (8/5/2021).

 Mewakili warga, ia sangat berterima kasih atas pendistribusian zakat fitrah yang diadakan oleh adik-adik Pramuka UIN KHAS Jember. "Kami harap untuk tahun-tahun berikutnya lebih giat lagi," imbuhnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES