Peristiwa Daerah

Perawat Disiram Bensin dan Dibakar, Polres Malang Buru Pelaku

Selasa, 04 Mei 2021 - 20:00 | 70.62k
Perawat cantik dibakar hidup-hidup, Senin (3/5/2021). Korban berusia 35 tahun asal Desa Arjowilangun, Kecamatan Kalipare, Kabupaten Malang. Foto kanan: Lokasi Klinik tempat korban bekerja sekaligus tempat kejadian perkara. (Foto : Polsek Kalipare).
Perawat cantik dibakar hidup-hidup, Senin (3/5/2021). Korban berusia 35 tahun asal Desa Arjowilangun, Kecamatan Kalipare, Kabupaten Malang. Foto kanan: Lokasi Klinik tempat korban bekerja sekaligus tempat kejadian perkara. (Foto : Polsek Kalipare).

TIMESINDONESIA, MALANG – Seorang perawat perempuan berinisial EV, dilaporkan mengalami luka bakar di tubuhnya akibat disiram bensin oleh orang tidak dikenal. Mendapat laporan itu, Polres Malang langsung memburu pelakunya.

Kejadian tersebut Senin (3/5/2021) siang di salah satu klinik Desa Arjowilangun, Kalipare. Kapolres Malang AKBP Hendri Umar membenarkan peristiwa pembakaran itu.

"Kita sedang dalami. Memang ada kejadian pembakaran salah seorang petugas medis di Desa Arjowilangun, Kecamatan Kalipare," ujarnya, Selasa (4/5/2021) petang.

Lebih lanjut dia mengatakan, peristiwa tersebut membuat korban mengalami luka bakar 60 persen. "Luka bakar di muka, dada dan tangan, yang tentunya kita prihatin," sebutnya.

Menurutnya, kasus tersebut sudah menemukan titik terang. "Anggota di lapangan saat ini sedang mengungkap dan menangkap pelakunya," kata Perwira Menengah atau Pamen Kepolisian dengan dua melati di pundaknya tersebut.

Sedangkan untuk mengungkap kasus ini, pihaknya mengandalkan keterangan dari para saksi. Saat ini sudah ada tiga hingga empat orang saksi yang telah dilakukan pemeriksaan.

"Karena di lokasi kejadian tidak ada CCTV. Sehingga kita menghimpun keterangan dari para saksi di sekitar lokasi kejadian," kata Kapolres Malang AKBP Hendri Umar.

Diperoleh informasi, pelaku penyiram bensin pembakaran terhadap perawat tersebut seorang pria mengenakan jaket, bermasker dan helm yang saat ini tengah diburu Polres Malang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES