Indonesia Positif

Siswa MAN Bondowoso Nunggu Buka Puasa Sambil Ngaji Jurnalistik

Selasa, 04 Mei 2021 - 16:41 | 32.91k
Suasana pelatihan jurnalistik yang dilaksanakan tim redaksi majalah pendidikan MAN Kabupaten Bondowoso Jawa Timur (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
Suasana pelatihan jurnalistik yang dilaksanakan tim redaksi majalah pendidikan MAN Kabupaten Bondowoso Jawa Timur (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Menunggu waktu buka puasa tiba, bisa diisi dengan hal-hal yang positif dan produktif. Seperti yang dilakukan oleh tim redaksi majalah pendidikan Al-mashalih MAN Bondowoso, mengisi waktu ngabuburit dengan belajar jurnalistik.

Kegiatan bertajuk JOBASTRA (Journalism Basic Training), merupakan latihan dasar jurnalistik. Dilaksanakan  di Perumahan Taman Mutiara, Blok C Nomor17, Pejaten bondowoso, Selasa (4/5/2021).

Siswa MAN Bondowoso 2

Dalam pemaparannya, pemateri Bintana Alin Hilwah memaparkan kiat-kiat menjadi seorang jurnalis yang baik dan sesuai dengan kode etik jurnalistik. 

"Di dalam dunia jurnalistik seorang jurnalis tidak boleh mengada-ada berita. Seorang jurnalis harus menghasilkan berita yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan," katanya.

Alin menegaskan, bahwa dalam menjalankan tugas jurnalistik, kode etik jurnalistik harus manjadi acuan oleh semua jurnalis sekolah. 

Dalam kesempatan itu, dia juga memaparkan tentang jenis-jenis berita, yakni hard news dan soft news

"Materi selanjutnya juga harus menguasai penulisan opini, karena salah satu rubrik yang ada di majalah Al-mashalih opini, sehingga perlu diperkuat," paparnya. 

Pembina Al-mashalih, Mahrus Hasan mengatakan, redaktur Al-mashalih sudah terbilang baik karena kekompakan dan semangat dalam menjalankan tugas dan berkarya. "Hanya saja peningkatan skill harus lebih ditingkatkan," imbuhnya.

Informasi dihimpun, kegiatan tersebut dimulai sejak pukul 14.00 berakhir saat menjelang buka puasa. 

Pelatihan dasar jurnalistik menjelang buka puasa yang dilaksanakan siswa MAN Bondowoso itu, berlangsung dalam waktu yang terbilang sangat singkat, tetapi tetap bisa memberikan penguatan di bidang penulisan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES