Otomotif

Pecinta Otomotif Tasikmalaya Gelar Crazy MX Sunday Sunset Ride

Senin, 03 Mei 2021 - 07:36 | 51.78k
Motor BSA dan Harley Davidson dan unit sepeda motor tua ikut memeriahkan acara Crazy MX Sunday Sunset Ride, di Kampung Walagar, Kabupaten Tasikmalaya (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)
Motor BSA dan Harley Davidson dan unit sepeda motor tua ikut memeriahkan acara Crazy MX Sunday Sunset Ride, di Kampung Walagar, Kabupaten Tasikmalaya (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, TASIKMALAYA – Banyak orang menghabiskan waktu ngabuburit dengan berbagai aktivitas, sejumlah  pecinta otomotif dan atlet sepeda motor menggelar Crazy MX Sunday Sunset Ride, Minggu (2/4/2021).

Crazy MX Sunday Sunset Ride merupakan aktivitas yang digelar dalam rangka ngabuburit.  Gelaran ini diawali dengan membagikan ratusan santunan dan bingkisan sembako kepada jompo di lingkungan Kampung Walagar, Desa Kamulyan,  Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

konvoi.jpgBeberapa atlet dan pecinta sepeda motor dengan berpenampilan unik mengikuti acara konvoi (FOTO:Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

Koordinator Pelaksana kegiatan Crazy MX Sunday Sunset Ride Egi Martha (43) mengungkapkan kegiatan ini merupakan kegiatan ngabuburit dan bakti sosial bagi masyarakat.

"Kegiatan ini merupakan bakti sosial dari para penggiat dan pecinta otomotif roda dua; juga para atlet, di samping itu pula menjadi media hiburan bagi masyarakat kampung walagar," ungkapnya kepada TIMES Indonesia.

Di tempat yang sama Koordinator Wilayah IMI Kota Tasikmalaya Asep Danang mengungkapkan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada para penggagas atas diselenggarakannya kegiatan Crazy MX Sunday Sunset Ride. Kegiatan ini merupakan salah satu media sosialisasi pengenalan olahraga otomotif di Kota Tasikmalaya.

Crazy-MX-Sunday-Sunset-Ride-2.jpgPenampilan Komunitas vestong menjadi pusat perhatian dari para penonton Crazy MX Sunday Sunset Ride (FOTO:Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

"Selain hiburan kegiatan ini diharapkan menjadi satu media regenerasi pembibitan atlet, karena yang saya ketahui di kampung Walagar Kamulyan ini banyak sekali lahir atlet yang berprestasi yang mengharumkan nama Kota Tasikmalaya," harapnya.

Kegiatan ini juga didukung oleh beberapa komunitas dan pengusaha otomotif yang ada di priangan timur, salah satunya komunitas vestong (vespa sapotong) dan komunitas motor tua yang menjadi daya tarik para penonton. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES