Indonesia Positif

Iwabi Sumedang Bagikan Ratusan Paket Takjil di Panti Asuhan

Jumat, 30 April 2021 - 21:54 | 103.82k
Ketua IWABI Sumedang, Milan Tresnawati saat memberikan paket box takjil secara simbolis di sebuah panti asuhan. (FOTO: Alan Dahlan/TIMES Indonesia)
Ketua IWABI Sumedang, Milan Tresnawati saat memberikan paket box takjil secara simbolis di sebuah panti asuhan. (FOTO: Alan Dahlan/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMEDANG – Bulan suci Ramadan kerap dijadikan momentum untuk berbuat kebaikan kepada sesama dan meningkatkan amal ibadah, mulai dari perorangan hingga komunitas. Seperti yang dilakukan Ormas Ikatan Wanita Brigez (Iwabi) Sumedang membagikan ratusan box untuk takjil kepada anak anak panti asuhan di Yayasan  Al Qolam dan Yayasan Mitra Istiqomah Sumedang, Jumat (30/4/2021). 

Ketua Iwabi Sumedang, Milan Tresnawati mengatakan, meskipun organisasi yang dipimpinnya masih terbilang baru, namun berharap kegiatan tersebut menjadi amal ibadah kebaikan yang dicatat Allah SWT. 

"Meskipun tidak seberapa nilainya, apa yang kami berikan diharapkan diterima dengan penuh rasa syukur," ucapnya. 

Milan-Tresnawati-2.jpg

Selain itu, terang Milan, bulan penuh berkah dan ampunan ini tentu dijadikan momen berharga. Sehingga, Iwabi Sumedang memberikan apresiasi kepada anak anak di panti asuhan. 

"Saat ini baru dua panti asuhan yang kami sambangi. Insya Allah kedepannya akan berkunjung dan bersilaturahmi ke panti asuhan lain yang berada di Sumedang," tuturnya. 

Selepas memberikan paket takjil, imbuh Milan, anggota Iwabi langsung menggelar buka bersama dalam rangka mempertajam tali silaturahmi dan  kekeluargaan di antara sesama anggota. 

"Iwabi Sumedang ucapkan terima kasih setinggi tingginya kepada pihak yayasan yang telah berkenan menerima kunjungan Iwabi. Dan saya pun memberikan apresiasi kepada keluarga besar Brigez Sumedang yang telah ikutserta menyukseskan kegiatan bakti sosial tersebut," pungkasnya. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES