Hukum dan Kriminal

Operasi Penyekatan Mudik, Polsek Ajibarang Tangkap Pemilik Belasan Ribu Petasan

Rabu, 28 April 2021 - 12:09 | 68.64k
Kapolsek Ajibarang AKP Wawan Dwi Laksono dengan latar belakang petasan hasil operasi Penyekatan di Pos Ajibarang. (FOTO: Sutrisno/TIMES Indonesia)
Kapolsek Ajibarang AKP Wawan Dwi Laksono dengan latar belakang petasan hasil operasi Penyekatan di Pos Ajibarang. (FOTO: Sutrisno/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUMAS – Ribuan petasan kembali diamankan oleh Polsek Ajibarang, Rabu, 28 April 2021 setelah sebelumnya sedang melakukan giat penyekatan kendaraan pemudik di Pos Pengamanan Ajibarang, Banyumas, Jawa Tengah.

Kapolsek Ajibarang AKP Wawan Dwi Laksono menjelaskan, pihaknya sebelumnya menerima laporan bahwa ada mobil minibus E 1136 RD kedapatan membawa ribuan petasan.

Kapolsek Ajibarang AKP Wawan Dwi Laksono b

Selanjutnya unit Reskrim bekerja sama dengan anggota pos Pam Jembatan Timbang mencegat mobil tersebut. Dari mobil tersebut petugas menemukan barang bukti petasan dan turut mengamankan pemiliknya.

“Dari mobil tersebut personel kami menemukan belasan ribu petasan berbagai jenis yang penuh dalam mobil. Yang bersangkutan pemilik petasan mengakui bahwa petasan tersebut adalah miliknya sendiri. Rencananya petasan yang dibawa dari Indramayu untuk dijual ke wilayah Kebumen,” katanya.

Adapun jumlah petasan yang diamankan berjumlah 120 kantong berisi 12.000 petasan cengis, 9 kantong berisi 1000 batang sengdor. Diketahui identitas pemilik petasan adalah Karjito bin Misman (39) warga Desa Lobener lor RT 09 RW 03 Kecamatan Jatibarang, Indramayu.

Sementara Karjito menjelaskan sudah tiga kali ini mendapatkan pesanan petasan. Namun yang ketiga ini tertangkap.

Kapolsek Ajibarang AKP Wawan Dwi Laksono c

"Saya sudah tiga kali dapat order petasan, namun yang ketiga inilah apes ketangkep, " katanya.

Karjito juga mengakui bahwa dirinya murni penjual petasan ketika ada pesanan. Sedangkan barang Ia dapat dari tempat tinggal sekitar yang memang rata rata home industri petasan. "Saya murni dagang mas, modal ketiga ini saya habis sebanyak 21 juta untuk kirim ke pemesan, " katanya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES