News Commerce Indonesia Bangkit

Gebrakan SMK Kesehatan Nusantara Surabaya: dari Outing Class hingga RS Dr Soetomo

Selasa, 27 April 2021 - 02:10 | 153.36k
Kegiatan Outing Class UKS ke UKS SMP se-Surabaya. (Foto-foto: SMK Kesehatan Nusantara Surabaya for TIMES Indonesia)
Kegiatan Outing Class UKS ke UKS SMP se-Surabaya. (Foto-foto: SMK Kesehatan Nusantara Surabaya for TIMES Indonesia)
FOKUS

Indonesia Bangkit

TIMESINDONESIA, SURABAYAYour Future, Our Vision, itulah filosofi yang  sudah mendarah daging di  SMK Kesehatan Nusantara (Skentara) Surabaya. Setiap gerak dan gebrakan selalu dilandasi dengan roh, masa depan peserta didik menjadi tujuan utama.

Itulah yang  sudah dilakukan Skentara selama ini dalam memberikan pelayanan pendidikan kesehatan yang terbaik dan berkualitas unggul kepada para peserta didik, khususnya, dan secara umum kepada masyarakat luas.
Kepala SMK Kesehatan Nusantara, Iqomatul Haq, menuturkan bahwa dari filosofi tersebut, Skentara menempatkan diri sebaik mungkin sebagai media pelayanan dan pendidikan kesehatan nomor wahid se-Surabaya.  

SMK Kesehatan 2Kegiatan Mingguan bakti sosial siswa SMK Kesehatan Nusantara Surabaya di Taman Bungkul.

“Bagi peserta didik dan masyarakat yang ingin mewujudkan karir, cita-cita, dan mimpi mereka di dunia kesehatan, Skentara adalah tempatnya,” kata Iqomatul.
Untuk mencapai itu semua, Skentara yang memiliki dua program keahlian, yakni Keperawatan dan Farmasi, dari tahun ke tahun secara konsisten melakukan berbagai inovasi dan gebrakan baru.

“Gebrakan baru dilakukan dengan berbagai kegiatan yang dapat mematangkan SDM para peserta didik. Harapannya, agar nantinya ketika lulus mampu bersaing di industri, dunia usaha, dan dunia kerja,” jelas Iqomatul.

Dia menjelaskan, dalam tiga tahun terakhir sudah banyak gebrakan yang dilakukan SMK Kesehatan Nusantara Surabaya. Gebrakan yang  belum pernah dilakukan sekolah kesehatan lain di Surabaya adalah kegiatan Outing Class.

“Peserta didik kelas XI dan XII SMK Kesehatan Nusantara Surabaya disebar ke UKS-UKS SMP se-Surabaya selama sebulan untuk memberikan pembinaan, pendampingan, dan pelatihan UKS ke peserta didik yang bertugas di UKS SMP masing-masing.

Menurut Iqomatul, kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahun, sebagai persiapan kelas XI untuk magang dan kesiapan kerja untuk peserta didik kelas XII. 

Lebih lanjut Iqomatul mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan agar peserta didik dapat secara mandiri mengembangkan skill mereka. “Tidak hanya tentang kesehatan tetapi juga tentang bagaimana mereka membangun relasi dengan rekan mereka di sana,” tegas dia.
Gebrakan lain yang konsisten dilakukan oleh Skentara adalah Kegiatan Bakti Sosial (Baksos). Sebelum Covid-19, kegiatan baksos ini rutin dilakukan setiap hari Minggu di Taman Bungkul Surabaya. 
“Tujuan dari Baksos sendiri adalah, melatih kesiapan peserta didik  dalam menghadapi berbagai karakter masyarakat dalam layanan kesehatan. Selain itu juga menerapkan keilmuan dari kegiatan ekstrakurikuler PMR,” ujar Prih Listyorini, Waka Kurikulum SMK Kesehatan Nusantara Surabaya.

Menurut Prih, untuk jurusan keperawatan, kegiatan Baksos lebih ke arah membuka jasa layanan kesehatan kepada masyarakat.  Sementara, jurusan farmasi lebih ke arah penjualan produk dari hasil pembelajaran yang sudah mereka dapatkan di bawah bimbingan guru-guru yang juga merupakan apoteker–apoteker yang kompeten di bidangnya.
Prih menjelaskan bahwa produk yang dijual oleh peserta didik jurusan farmasi ini merupakan produk buatan mereka sendiri yang memang ditugaskan oleh guru PKK dan guru produktif farmasi.

“Produk tersebut berupa freshcare, mimunan herbal, permen dari buah-buahan dan sayuran. Secara umum, kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkembangkan jiwa wirausaha peserta didik di dunia kesehatan,” ujar Prih.
Gebrakan selanjutnya, demi membangun relasi dengan pihak luar, SMK Kesehatan Nusantara Surabaya secara terus-menerus melakukan kerja sama dengan rumah sakit, klinik, dan apotek se-Surabaya.

“Bentuk kerja sama terbaru yang dilakukan oleh Skentara adalah MoU dengan RS Dr Soetomo Surabaya untuk menjadi salah satu lahan praktik/magang bagi para peserta didik Skentara,” kata Prih.

Novita Indah, Waka Humas SMK Kesehatan Nusantara Surabaya, menambahkan,  siswa dari SMK Kesehatan Nusantara Surabaya merupakan satu-satunya SMK Kesehatan di seluruh Indonesia yang peserta didiknya bisa melakukan magang di RS Dr Soetomo Surabaya.
Novita mengatakan, RS Dr Soetomo ini merupakan rumah sakit rujukan terbesar se-Jawa Timur bahkan Indonesia Timur. Biasanya yang magang di rumah sakit itu mayoritas dari perguruan tinggi kesehatan, mahasiswa S1 atau D3.

SMK Kesehatan 3Pembekalan PKL siswa SMK Kesehatan Nusantara Surabaya di RS Dr Soetomo Surabaya.

“Tapi alhamdulillah, Skentara bisa tembus melakukan kerja sama dengan RS Dr Soetomo. Respons mereka dan masyarakat terhadap peserta didik kami juga alhamdulillah positif,” ujar Novita.
Novita juga menyampaikan bahwa segala kegiatan atau aktivitas SMK Kesehatan Nusantara Surabaya bisa dilihat oleh masyarakat luas melalui kanal youtube: Skentara Surabaya Official atau Instagram @skentarasby.

“Untuk informasi lebih lanjut seputar SMK Kesehatan Nusantara (Skentara) bisa berkunjung langsung ke Jalan Simpang Dukuh No. 11, Genteng Surabaya atau menghubungi: 0821-8288-9989,” kata Novita. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : M. Rofiul Achsan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES