Olahraga Piala Menpora 2021

Persija Jakarta Lolos Final Piala Menpora 2021

Minggu, 18 April 2021 - 23:51 | 39.20k
Persija Jakarta saat bermain di stadion Kanjuruhan Malang. (Foto: Tria Adha/TIMES Indonesia)
Persija Jakarta saat bermain di stadion Kanjuruhan Malang. (Foto: Tria Adha/TIMES Indonesia)
FOKUS

Piala Menpora 2021

TIMESINDONESIA, SOLOPersija Jakarta menyegel satu tiket final Piala Menpora 2021 setelah pada laga semifinal leg kedua mengalahkan PSM Makassar dalam adu penalti, Minggu (18/3/2021) di stadion Manahan Solo.

Sebelumnya pada leg pertama kedua tim juga bermain imbang dengan skor 0-0. Pada leg kedua ini, kedua tim mengincar kemenangan agar bisa melaju ke babak final. Namun Persija yang mengandalkan Marko Simic di depan tak mampu menjebol gawang PSM.

Begitu juga dengan PSM Makassar yang mengandalkan Patrich Wanggai di depan juga tak mampu membobol gawang Persija Jakarta yang dikawal oleh Andritany. Skor 0-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.

Skor imbang ini membuat pertandingan langsung dilanjutkan ke babak penalti. Babak ini berlangsung seru. Total ada 8 penendang dalam babak penalti ini. Kedua kiper patut menjadi bintang dalam laga ini. Mereka sama sama melakukan penyelamatan saat adu penalti. Namun Persija Jakarta lebih beruntung. 

Empat penendang mereka berhasil menunaikan tugas dengan baik. Sementara PSM Makassar hanya tiga penendang yang berhasil melakukan tugasnya dengan baik. Skor pun berakhir 4-3 untuk keunggulan Persija Jakarta. Dengan hasil ini, tim berjuluk Macan Kemayoran ini berhasil melaju ke babak final Piala Menpora. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES