Peristiwa Daerah

Pasar Takjil Banjar Waterpark, Wisata Kuliner sambil Ngabuburit Warga

Sabtu, 17 April 2021 - 22:58 | 48.30k
Setiap stand Pasar Takjil selalu dipenuhi pembeli. (Foto: Susi/ TIMES Indonesia)
Setiap stand Pasar Takjil selalu dipenuhi pembeli. (Foto: Susi/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJAR – Kawasan Banjar Waterpark yang acapkali dijadikan spot jogging bagi warga Kota Banjar. Di bulan Ramadan, kawasan ini disulap menjadi Pasar Takjil oleh Dinas KUKMP Kota Banjar dengan merangkul Karang Taruna RW 09 Parung Lesang Kelurahan Banjar. 

Pasar Takjil ini dibuka sejak tanggal 3 Ramadan dan animo masyarakat sangat tinggi dengan ramainya kawasan ini oleh pengunjung yang ingin berburu aneka takjilan dengan harga murah meriah. 

Puluhan tenda UMKM disiapkan Dinas KUKMP Kota Banjar agar para pedagang tertata rapi di sepanjang area Banjar Waterpark. 

Aneka takjilan yang dijajakan membuat setiap tenda UMKM penuh oleh para pembeli. 

Menggeliatkan usaha pelaku UMKM di masa pandemi yang masih berlangsung ini dibarengi dengan penerapan protokol kesehatan yang dilakukan pihak Karang Taruna di titik masuk kawasan. 

Setelah memarkir kendaraannya, pengunjung nantinya di periksa suhu tubuh oleh petugas Karang taruna dan di beri semprotan handsanistizer sebelum memasuki kawasan pasar Takjil. Bagi yang tidak mengenakan masker, maka petugas tidak akan memperkenankan masuk ke area kuliner.

Kabid KUKM Dinas KUKMP Kota Banjar, Tatang Nugraha menyampaikan program pasar Takjil ini dilakukan untuk merangkul para pelaku UMKM di Kota Banjar di bulan Ramadan. 

"BWP sebagai sentral kuliner Takjil ditujukan untuk penguatan ekonomi para pelaku UMKM yang selama ini terdampak pandemi sehingga mereka diperkenankan tetap berjualan dari pukul 15.00 WIB sampai pukul 19.00 WIB dengan penerapan prokes yang ketat," paparnya 

Diharapkan Tatang, dengan pasar Takjil ini pelaku UMKM di kota Banjar selalu optimis untuk tetap mengembangkan sektor usahanya. 

"Kami akan selalu mendorong pengembangan sektor UMKM di Kota Banjar salah satunya dengan program Pasar Takjil ini," jelas Tatang. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES