Indonesia Positif

BIN NTT Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana di Sumba Timur

Minggu, 11 April 2021 - 19:42 | 50.39k
BIN Provinsi NTT saat menyerahkan bantuan kemanusiaan diterima langsung Camat Kambera bersama warga terdampak. (FOTO: Habibudin/TIMES Indonesia)
BIN Provinsi NTT saat menyerahkan bantuan kemanusiaan diterima langsung Camat Kambera bersama warga terdampak. (FOTO: Habibudin/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, WAINGAPU – Badan Inteljen Negara Provinsi Nusa Tenggara Timur (BIN NTT) salurkan bantuan kemanusiaan untuk korban bencana di Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, NTT.

Kecamatan Kambera adalah salah satu kecamatan terdampak bencana banjir bandang akibat meluapnya air dari bendungan Lambanapu. 

Penyaluran bantuan dilaksanakan di aula SMA Negeri I Kambera yang diterima langsung oleh Camat Kambera bersama warga terdampak bencana banjir bandang pada Minggu (11/4/2021).

“Kami sangat prihatin dengan bencana alam yang terjadi di Sumba Timur khususnya di Kecamatan Kambera karena keadaan warga di sekitar bendungan banyak yang mengungsi dan perlu mendapat bantuan,” ujar salah satu personil BIN NTT yang bertugas saat itu saat kepada Times Indonesia. 

Ia berharap dengan bantuan tersebut dapat meringankan beban warga atau masyarakat terkena musibah banjir bandang.

Camat Kambera Pamekar Hina Djanggakadu, S. Sos menyampaikan, apresiasi dan terima kasih kepada BIN NTT yang telah menyalurkan bantuan kepada warga di Kecamatan Kambera yang terdampak bencana banjir disertai badai siklon tropis.

“Bantuan ini akan kami serahkan langsung kepada warga terdampak bencana alam sesuai data yang kami terima,” ungkapnya.

Senada, Ketua RT 04/RW 05 Benyamin Djuike menyampaikan terima kasih kepada BIN NTT yang telah peduli membantu warga terdampak bencana yang sudah beberapa hari mengungsi di beberapa tempat. “Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan ini semoga bantuan ini sampai langsung ketangan warga terdampak,” kata Benyamin Djuike. (*)             

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES