Pendidikan

‘Gerakan Pelajar Menulis’ Menginspirasi Pelajar SMA di Banyuwangi

Jumat, 09 April 2021 - 13:07 | 63.80k
Pengurus MKKS SMA Negeri Kabupaten Banyuwangi. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)
Pengurus MKKS SMA Negeri Kabupaten Banyuwangi. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – ‘Gerakan Pelajar Menulis’ yang dicetus Himpunan Musyawarah Osis (HIMO) SMA Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, mendapat apresiasi dari kalangan kepala sekolah. Khususnya yang tergabung dalam Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Negeri Kabupaten Banyuwangi.

“Sangat positif dan menginspirasi, untuk mewadahi talenta-talenta siswa kami. Dari SMA Negeri maupun swasta,” ucap Sekretaris MKKS SMA Negeri Kabupaten Banyuwangi, Abdullah, S.Pd., M.T, Jumat (9/4/2021).

Menulis, lanjutnya, merupakan budaya kaum intelektual. Dalam karya tulisan, sebuah ide dan gagasan bisa menjadi abadi.

“Tentu ini luar biasa, karena siswa-siswi SMA Negeri maupun swasta ternyata juga mampu berkontribusi melalui karya tulis,” katanya.

MKKS-SMA-2.jpg

Kepala Sekolah SMAN 1 Srono ini berharap agar ‘Gerakan Pelajar Menulis’ bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh para pelajar. Menjadi wahana pembelajaran sekaligus praktik.

“Kesempatan yang ada ini untuk menggali lebih dalam terkait dengan ilmu jurnalistik,” cetus Abdullah.

Ketua MKKS SMA Negeri Kabupaten Banyuwangi, Drs. H. Yaseni, M.Pd menyampaikan, menulis dapat merangsang kreativitas siswa. Mengasah kecerdasan dan nalar.

Menurutnya, ‘Gerakan Pelajar Menulis’ merupakan ide brilian dari HIMO SMA Kabupaten Banyuwangi, yang harus mendapat dukungan dari para pihak. Baik dari pihak pemerintah, sekolah maupun wali murid.

“Karya para siswa akan menjadi kebanggaan yang akan mampu mendorong semangat mereka untuk terus belajar,” kata Kepala Sekolah SMAN 1 Banyuwangi ini.

Dijelaskan, berbagai upaya terus dilakukan MKKS SMA Negeri Kabupaten Banyuwangi, dalam mewujudkan pendidikan berkarakter di Bumi Blambangan. Kolaborasi Ketua, Drs. H. Yaseni, M.Pd, Sekretaris, Abdullah, S.Pd., M.T dan Bendahara, Dra. Ni Wayan Sedariasih M.Pd, terus melakukan inovasi tanpa henti.

MKKS-SMA-3.jpg

Untuk diketahui, ‘Gerakan Pelajar Menulis’ akan dilaunching pada Sabtu, 10 April 2021, di Destinasi De Djawatan Benculuk. Sebuah tempat wisata unggulan Kabupaten Banyuwangi, dibawah naungan Perhutani KPH Banyuwangi Selatan. Sebagai kegiatan pembuka adalah pelatihan jurnalistik. Yang akan diikuti oleh perwakilan pelajar dari SMA Se Kabupaten Banyuwangi.

‘Gerakan Pelajar Menulis’ dicetus oleh HIMO SMA Kabupaten Banyuwangi. Atas arahan dan bimbingan dari MKKS SMA Negeri Kabupaten Banyuwangi dan Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Kabupaten Banyuwangi. dalam pelaksanaan, ‘Gerakan Pelajar Menulis’, mereka menggandeng Media Online TIMES Indonesia, Media Online Berjaringan No 1 di Indonesia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES