Pendidikan

Abdul Ghofar Raih Suara Terbanyak di Pildek FEB UB

Senin, 05 April 2021 - 19:31 | 87.77k
Hasil rekapitulasi Penjaringan Dekan FEB UB. (Foto: Istimewa)
Hasil rekapitulasi Penjaringan Dekan FEB UB. (Foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, MALANG – Pemilihan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (Pildek FEB UB) mencatat Abdul Ghofar, SE., M.Si., DBA., Ak sebagai calon dekan yang meraih suara terbanyak.

Proses penjaringan suara pemilihan sendiri berlangsung pada Senin (5/4/2021) dengan cara Drive Thru dan walk-in. TPS drive thru bertempat di halaman parkir Gedung E FEB UB, sementara TPS walk in berlokasi di lantai 1 Gedung E FEB UB.

Abdul Ghofar memperoleh 65 suara sedangkan Moh Khusaini 60 suara dan Aulia Fuad Rahman 22 suara. Untuk diketahui,  total suara masuk sebanyak 147 berasal dari pemilih drive thru 41 dan pemilih dibilik 106.

Panitia menyerahkan hasil rekapitulasi dan berita acara kepada Ketua Senat FEB Prof Armanu untuk selanjutnya mereka akan segera bersidang membahas hasil penjaringan dan menyerahkan hasil sidang kepada Rektor UB.

Ketua Panitia Penjaringan Pildek FEB UB, Dr. Drs. Agung Yuniarto, MS menjelaskan pemilih pada Pildek FEB UB ini adalah terdiri dari dosen tetap dan perwakilan tendik. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES