Pemerintahan

Lantik 279 Pejabat, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko Mengaku Merinding

Senin, 05 April 2021 - 17:35 | 48.41k
Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi saat melantik 279 pejabat dilingkungan Pemkot Batu. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)
Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi saat melantik 279 pejabat dilingkungan Pemkot Batu. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATUWali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi mengaku merinding saat melantik 279 pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas dan fungsional di Balai Kota Among Tani Kota Batu, Senin (5/4/2021) sore.

Wali kota merinding melihat barisan Rohaniawan yang bertugas dalam pelantikan tersebut. Biasanya hanya satu atau dua Rohaniawan yang bertugas tapi saat ini ada lima Rohaniawan yang bertugas.

Pelantikan sendiri dilaksanakan secara hybrid, sebagian pejabat berada di Gedung Pancasila Balai Kota Among Tani dan sebagian mengikuti secara online.

Dewanti-Rumpoko-MSi-2.jpg

"Hari ini istimewa membuat saya merinding, karena ada Rohaniawan lima agama , itu menandakan Pemkot Batu Bhineka Tunggal Ika, penuh keberagaman, bergotong royong dan nyaman tanpa ada hal yang perlu dirisaukan," ujar Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi.

Ia meminta kepada pejabat yang dilantik agar cepat beradaptasi dengan segala situasi dan kondisi yang serba baru.  Wali kota juga mengingatkan agar ASN yang memenuhi syarat untuk mendaftar open bidding karena harus ada pengalaman dan harus ada usaha.

Dari sejumlah pejabat yang dilantik adalah pejabat struktural sebanyak 44 orang, Dispendukcapil 4 orang, Kepala sekolah 14 orang, Fungsional lain 6 orang, Fungsional Guru 175 orang dan Fungsional kesehatan sebanyak 36 orang.

Wali kota mengatakan dalam pelantikan ini ada dua kepala dinas yang dimutasi yakni M Agoes Machmoedi SSos yang menjadi Kepala Bakesbangpol dan Drs Erwan Puja Fiatno yang menjadi asisten perekonomian dan pembangunan.

Sebelumnya Agoes menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi sedangkan Erwan sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Artinya seiring dengan pelantikan ini, ada dua dinas yang kosong yakni Diskominfo dan Disperpusip.

"Pak Agus (Kepala Dinas Kominfo)  yang di Kesbangpol bukan tugas yang mudah harus banyak turun ke masyarakat," ujar Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES