Pendidikan UIN Malang

Dosen BSA UIN Maliki Malang Dirikan Komunitas Menulis untuk Tingkatkan Literasi

Senin, 05 April 2021 - 11:34 | 40.95k
Dr. Laily Fitriani, M.Pd., Dosen BSA Fakultas Humaniora UIN Maliki Malang ketika ditemui di Fakultas Humaniora, Senin (5/4/2021). (Foto: Nadira Rahmasari/TIMES Indonesia)
Dr. Laily Fitriani, M.Pd., Dosen BSA Fakultas Humaniora UIN Maliki Malang ketika ditemui di Fakultas Humaniora, Senin (5/4/2021). (Foto: Nadira Rahmasari/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Dosen Bahasa dan Sastra Arab di Fakultas Humaniora, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang), Dr. Laily Fitriani, M.Pd mendirikan dua komunitas menulis untuk meningkatkan daya literasi masyarakat. Komunitas tersebut dinamai dengan komunitas Qalamuna Indonesia dan komunitas Flores Menulis.

INFORMASI SEPUTAR UIN MALANG DAPAT MENGUNJUNGI www.uin-malang.ac.id

"Saya mendirikan komunitas menulis karena menurut saya komunitas menulis memiliki manfaat yang banyak dalam proses perjalanan menulis," ujar Laily Fitriani kepada TIMES Indonesia, Senin (5/4/2021).

Laily Fitriani menjelaskan, komunitas Qalamuna Indonesia sebagian besar diikuti oleh mahasiswa BSA UIN Malang tapi ada juga yang dari jurusan lain dan kampus lain. Lalu untuk komunitas Flores Menulis diikuti oleh mahasiswa yang berasal dari Flores baik mahasiswa dari UIN Malang maupun kampus lain. Adapun rangkaian kegiatan di dalam komunitas menulis yaitu membuat karya tulis baik puisi, cerpen, maupun caption di sosial media. Sharing kepenulisan, sharing  referensi bacaan, dan sharing hasil karya tulisan di media sosial.

"Saya terinspirasi mendirikan komunitas berawal dari saya sering ikut komunitas-komunitas blogger, dari situ saya menyadari ngeblog itu cakupan ilmunya luas dan bisa menghasilkan keuntungan secara finansial," ujar wanita yang juga sebagai penanggungjawab Unit Jurnal di Fakultas Humaniora.

Editor in chief Journal of Arabic Literature (Jali) BSA, Fakultas Humaniora ini juga menyampaikan, saat ini komunitas Qalamuna Indonesia akan menerbitkan buku antologi puisi yang saat ini sudah pada tahapan editing. Kemudian untuk komunitas Flores Menulis sedang mengumpulkan naskah cerpen memorial masa kecil untuk diterbitkan menjadi antologi memorial.

Menurut Laily Fitriani sendiri, tidak ada yang tidak bisa menulis, karena menulis itu adalah proses yang harus diasah sesering mungkin, sehingga ia percaya adanya komunitas menulis dapat membantu mengasah kemampuan menulis masyarakat Indonesia. Dan ia selalu menekankan kepada anggota komunitas bahwasanya proses itu penting.

INFORMASI SEPUTAR UIN MALANG DAPAT MENGUNJUNGI www.uin-malang.ac.id

"Saya lalui sendiri itu, saya mulai menulis puisi sejak tahun 2012 hingga saat ini. Dan menurut saya perjalanan menulis puisi saya itu sangat panjang dan hasil puisi yang saya ciptakan itu selalu berbeda dan tumbuh," ujar Dr. Laily Fitriani, M.Pd., Dosen BSA Fakultas Humaniora UIN Maliki Malang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES