Entertainment

Bioskop Kota Malang Beroperasi, Tren Pengunjung Mulai Meningkat

Minggu, 04 April 2021 - 21:16 | 53.53k
Ilustrasi - Penonton Bioskop. (FOTO: Cinepolis for TIMES Indonesia)
Ilustrasi - Penonton Bioskop. (FOTO: Cinepolis for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Pertengahan Februari 2021 lalu, bioskop Kota Malang resmi beroperasi. Satgas dan Satpol PP melakukan verifikasi terhadap kesiapan bioskop untuk penerapan protokol Covid-19.

Diketahui memang selama setahun, bioskop seluruhnya di Indonesia tutup. Kondisi pandemi Covid-19 tidak memungkinkan sektor usaha entertainment ini beroperasi, sebab dikhawatirkan menjadi kluster baru.

Di Kota Malang sendiri, ada beberapa bioskop yang telah terverifikasi dan diizinkan beroperasi. Salah satunya adalah Cinepolis Cinemas yang berada di Malang Town Square atau Matos.

Penonton-Bioskop-2.jpg

Brand Marketing & Partnerships Manager, Indriana Listia Rahmawati mengatakan bahwa tren dan respon masyarakat sangat bagus mendengar kabar dibukanya kembali tempat hiburan favorit mereka.

"Dari dulu sudah banyak yang minta dibuka. Bioskop sudah menjadi bagian dari hiburan yang banyak dipilih masyarakat," katanya pada TIMES Indonesia, Minggu (4/4/2021).

Meskipun mahasiswa tidak beraktivitas di wilayah Malang Raya karena tidak ada satupun perguruan tinggi yang melakukan pembelajaran tatap muka, bioskop disebut masih menjadi idaman masyarakat.

"Bioskop tetep menjadi pilihan dan hiburan warga Malang Raya," tambahnya.

Pihaknya menjamin penerapan protokol kesehatan Covid-19 di bioskop Cinepolis sangat ketat. Petugas berjaga untuk mengecek suhu tubuh pengunjung, penggunaan masker dan menjaga jarak aman.

Lanjut Indriana, hal yang harus dilakukan saat ini adalah meyakinkan publik bahwa bioskop telah menerapkan protokol sesuai anjuran pemerintah.

Selain itu, pihaknya juga gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat bahwa bioskop telah dibuka dan beroperasi. "Karena banyak yang belum tahu kalau bioskop sudah dibuka ya," tuturnya.

Ia juga mendata, seperti biasa saat weekend tren pengunjung terus meningkat dari semua kalangan. Info bagusnya, kata dia, adalah film baru akan ditayangkan setiap hari Rabu.

Bioskop Kota Malang selain di Malang Town Square (Matos), ada pula di Lippo Plaza Batu. Di sana, ada kebijakan baru yakni tidak ada batasan usia pengunjung. So, bagi kamu pencinta film, bisa mengajak anak atau adik-adik kamu menonton film favorit di bioskop. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES