Tekno

Polres Kota Batu Integrasikan Seribu Mata dan Apel Batu

Kamis, 25 Maret 2021 - 22:31 | 49.51k
Kapolres Batu, AKBP Catur C Wibowo SIK MH menandatangani MoU bersama Ketua PHRI Kota Batu, Sujud Hariadi. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)
Kapolres Batu, AKBP Catur C Wibowo SIK MH menandatangani MoU bersama Ketua PHRI Kota Batu, Sujud Hariadi. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATU – Mewujudkan wisata yang aman, sehat, bersih dan nyaman, Polres Kota Batu mengintegrasikan program Seribu Mata dengan aplikasi Apel Batu. Pelaksanaan program ini diawali dengan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) antara Polres Batu dengan PHRI Kota Batu.

Penandatanganan dilakukan antara Kapolres Batu, AKBP Catur C Wibowo SIK MH dengan Ketua PHRI Kota Batu, Sujud Hariadi. Penandatangan MoU ini dilaksanakan di Hotel Batu Permai dan disaksikan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Drs Arief As Siddiq MH.

Lewat penandatanganan ini, Polres Batu dan seluruh anggota PHRI menyepakati penggunaan aplikasi CCTV seribu mata dan Apel Batu yang ada di hotel, restaurant dan obyek wisata untuk kepentingan pariwisata dan keamanan.

AKBP-Catur-C-Wibowo-SIK-MH-2.jpg

“Kita sangat mengapresiasi sekali dengan program Polres Batu ini. PHRI Kota Batu pasti akan terbantu secara marketing lewat promo yang ada di aplikasi Apel Batu. Foto-foto obyek wisata dimasukkan semua disitu, kita sangat terbantu,” ujar Sujud usai penandatanganan MoU, Kamis (25/3/2021). 

Terkait program seribu mata, PHRI siap untuk menyerahkan link dan id CCTV yang mengarah di jalan dan obyek wisata untuk kepntingan Kamtibmas. Hal ini akan semakin mendukung geliat pariwisata, karena memberikan jaminan kepada wisatawan bahwa Kota Batu aman.

Tidak hanya aman dari ancaman kejahatan lewat program yang terintegritas ini juga bisa meminimalkan penularan Covid-19 karena jumlah pengunjung pada destinasi wisata bisa terpantau dari aplikasi Apel Batu yang dibuat oleh Polres Batu.

Sementara itu, Kapolres Batu menjelaskan bahwa MoU yang dilaksanakan ini adalah upaya meningkatkan pelayanan public dari Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

AKBP-Catur-C-Wibowo-SIK-MH-3.jpg

“Polres Batu sudah membuat aplikasi Apel Batu dan Seribu Mata, kami melibatkan PHRI karena kita tahu Kota Batu merupakan kota wisata, kota yang harus aman dan nyaman. Disini kita integrasikan semua aplikasi, karena dengan adanya program seribu mata, kamera di sepanjang jalan akan membantu menyelesaikan mengungkap tindak kejahatan,” ujarnya.

Aplikasi Apel Batu akan membantu wisatawan untuk menunjukkan lokasi wisata serta potensi wisata di Kota Batu.

Aplikasi Apel Batu ini juga membantu Satgas Covid, dimana pengunjung yang datang bisa dikontrol lewat aplikasi tersebut. Prosentase pengunjung di lokasi wisata sudah relevan atau tidak. Aplikasi Apel Batu ini bisa diunduh siapa saja lewat playstore android.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata menyambut gembira penandatanganan MoU antara Polres Kota Batu dengan PHRI Kota Batu ini. “Kerja sama ini memberikan manfaat luar biasa kepada Pariwisata di Kota Batu. Sehingga pariwisata bisa berjalan lancar dengan menciptakan wisata yang aman, sehat, bersih dan nyaman,” ujarnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES