Kuliner

Baccani Indonesia, Nongkrong, Berfoto dan Beli Tanaman

Minggu, 14 Maret 2021 - 03:43 | 153.00k
Pengunjung sedang berfoto di Baccani Indonesia. (Foto: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia).
Pengunjung sedang berfoto di Baccani Indonesia. (Foto: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Salah satu tempat nongkrong kembali buka di Surabaya. Baccani Indonesia adalah salah satu tempat nongkrong di Surabaya yang baru saja buka dan tergolong unik. Hal ini karena di tempat tersebut pengunjung bisa sekaligus berswafoto dan membeli tanaman hias.

Bekerjasama dengan Calla Botanical, disekitar kafe Baccani Indonesia terdapat sebuah studio foto yang didamnya berisi tanaman hias yang bisa dibeli oleh para pengunjung.

"Pengunjung bisa foto nongkrong. Transaksi jual beli tanaman. Kita kerja sama dengan calla botanical meyediakan tanaman tersebut," ujar Owner Baccani Indonesia, Kevin Pradana saat grand opening Baccani Indonesia, Sabtu (13/3/2021).

Baccani-Indonesia-2.jpg

Selain nongkrong, pengunjung bisa berswafoto di studio tersebut dan jika menyukai jenis tanaman yang ada bisa pula membelinya. Tanaman yang dijual pun beragam dan tentunya sedang hits.

Kevin mengatakan bahwa konsep Baccani Indonesia adalah home living, Rustic dan industrial. Konsep industrial telah banyak diusung oleh beberapa kafe, namun ia menanbahkan home living sehingga terasa nyaman bagi semua pengunjung, baik tua maupun anak muda.

"Ada beberapa sudut yang bisa dijadikan spot foto. Karena kami melihat anak muda suka tempat yang instagramable," ungkapnya.

Ia juga mendesain tempatnya tersebut agar menjadi tempat berkumpulnya anak-anak muda kreatif Surabaya menuangkan ide-idenya.

Baccani-Indonesia-3.jpg

"Setiap minggu akan ada anak-anak SMA yang melakukan podcast di sini. Kita juga membuka bagi para youtuber mereview tempat kami, makanan kami," tutur Kevin.

Meski tempat tersebut sangat nyaman dan menarik sebagai tempat foto, pihanya tak mengesampingkan kualitas rasa dari setiap menu. Bahkan dapur tempat tersebut berada terpisah, bahkan berada di luar.

"Kitchen dipisah. Supaya tidak mulek bau makanan konsep open kitchen higienis fresh supaya bisa dilihat pengunjung," jelas Kevin.

Ada beberapa menu unggulan dari Baccani Indonesia yang ada di dalam kategori fussion food seperti Nasi Lidah Sambal Special, Chicken Honey Glazed, KwetiauwGoreng, dan Beef Stamina. Jenis minuman yang paling favorit di Baccani sendiri ada Mocha Dream, Irish Caramel dan Blue Sky Mohito. Harganya pun cukup terjangkau mulai Rp.  21.000 - Rp. 40.000. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES