Indonesia Positif

Dandim 1308 LB Lepas Tim Karate untuk Kejuaraan di Gorontalo

Jumat, 05 Maret 2021 - 09:22 | 55.31k
Dandim 1308 LB Lepas Tim Karate INKAI. (Foto: Pendim 1308 LB)
Dandim 1308 LB Lepas Tim Karate INKAI. (Foto: Pendim 1308 LB)

TIMESINDONESIA, BANGGAI – Tim Karate INKAI Kabupaten Banggai resmi dilepas oleh Komandan Kodim 1308 LB Letkol Inf Fanny Pantouw, S.Sos., M.Tr.Han., M.I.Pol untuk mengikuti Kejuaraan Karate Terbuka Piala Kandaga Prana Gorontalo Cup II Tahun 2021 di lapangan Makodim 1308/LB, Kamis (4/3/21).

Dandim yang juga selaku Ketua Umum (Ketum) Institut Karate-do Indonesia (Inkai) Kabupaten Banggai, memberikan motivasi dan semangat penuh terhadap para atlet yang akan bertanding. Ia mengingatkan bahwa lawan yang akan dihadapi nanti dalam Open Turnamen Kandaga Prana Gorontalo Cup II Tahun 2021 tersebut tidak mudah dikalahkan, karena para atlet berasal dari seluruh Pulau Sulawesi.

“Para atlet muda dapat memanfaatkan kesempatan berharga ini untuk terus mengembangkan potensi diri. Para atlet agar berupaya semaksimal mungkin untuk dapat meraih prestasi," kata Dandim.

Ia menyampaikan olahraga karate sangat baik bagi anak-anak dan remaja, selain untuk beladiri juga melatih kesabaran, ketekunan, sportifitas dan jiwa kompetitif pemuda. Dirinya juga berharap, meskipun yang dikirim hanya 22 peserta yang terdiri dari 10 putra dan 12 atlet putri ini.

Sementara itu, Ketua Tim INKAI Banggai, Sensei Iwan Pakaya, yang berkesempatan hadir dalam pelepasan tersebut mengatakan, “Kami berharap para atlet muda ini dapat memanfaatkan kesempatan berharga ini untuk terus mengembangkan potensi diri,“ tutupnya.

Tak lupa dirinya berpesan agar para atlit memanfaatkan kesempatan tersebut sebagai ajang untuk mengembangkan potensi diri terutama dalam bidang olah raga.

Ketua Umum Inkai Banggai meminta doa restu dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Banggai agar perjalanan dan selama bertanding nantinya diberikan keselamatan, kesehatan dan mengukir prestasi yang terbaik, gemilang, guna memajukan olahraga karate, dan nantinya akan mengangkat serta mengharumkan nama Banggai Bersaudara diwilayah Kodim 1308 LB khususnya Kabupaten Banggai.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES