Peristiwa Daerah

Komandan Poltekad Lepas Benih Ikan di Sungai Tematik Kota Batu

Selasa, 02 Maret 2021 - 18:18 | 45.36k
Komandan Poltekad melepas benih ikan di Sungai Tematik sebagai tempat rekreasi dan edukasi. (FOTO: Prokompim Kota Batu for TIMES Indonesia)
Komandan Poltekad melepas benih ikan di Sungai Tematik sebagai tempat rekreasi dan edukasi. (FOTO: Prokompim Kota Batu for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATU – Komandan Poltekad Brigjend TNI Nugraha Gumilar melepas benih ikan di Sungai Tematik di Komplek Poltekad di Desa Pendem, Kecamatan Junrejo, Kota Batu.

Benih ikan ini disebar bersama Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko MSi bersama Wakil Wali Kota Batu, Ir Punjul Santoso SH MH.

Komandan-Poltekad-melepas-benih-ikan-di-Sungai-Tematik-2.jpg

Komandan Poltekad mengatakan Poltekad ingin memberikan sumbangsih untuk lingkungan dengan membuat Sungai Tematik dimana tidak hanya melestarikan lingkungan tapi juga bisa menjadi sarana pendidikan.

"Sungai tematik gagasan Kesatuan Poltekad bersinergi dengan warga Dusun Sekarputih didukung oleh Komunitas Sabers Pungli (Sapu Bersih Sampah Nyemplung Kali)," ujarnya.

Komandan-Poltekad-melepas-benih-ikan-di-Sungai-Tematik-3.jpg

Sungai Tematik ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan indah sekaligus mewujudkan Desa Berdaya Kota Berjaya. Ia berharap mendatang Sungai Tematik ini semakin berkembang dan mendapat dukungan dari banyak pihak.

Sementara itu Wali Kota meminta kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pertanian agar hal seperti harus bisa diterapkan di seluruh Kota Batu. "Agar sungai menjadi lebih bersih dan membawa manfaat bagi lingkungan," katanya.

Dalam kesempatan bersama Komandan Poltekad ini, ia berharap agar masyarakat Kota Batu sadar untuk menjaga lingkungan dan sungai dengan menanam pohon dan menaruh sampah pada tempatnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES