Peristiwa Nasional

PCNU Kota Malang Persembahkan Lagu Cinta NU Karya Dosen Asal Libya

Selasa, 02 Maret 2021 - 09:49 | 42.57k
Paduan suara IPPNU UIN Malang mempersembahkan lagu
Paduan suara IPPNU UIN Malang mempersembahkan lagu

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ada momen istimewa pada rangkaian Harlah ke-98 NU. PCNU Kota Malang mempersembahkan sebuah lagu karya Dr Sulaiman Alhasani, dosen UIN Malang asal Libya. 

Dr Sulaiman mempersembahkan sebuah lagu berjudul "Hamakillah Nahdlatul Ulama". Lagu ini dibuat sendiri oleh Dr Sulaiman dengan komposer musik temannya di Libya. 

Lagu Cinta NU PCNU Kota Malang 2Dr Sulaiman Alhasani (tengah) bersama para undangan harlah.

"Lagu ini berisi tentang pujian dan kerinduan tentang NU. Ideologi NU yang membawa Islam ramah dan rahmatan lil alamin sangat pas jika digunakan untuk ketentraman dunia. Kerinduan ini pula yang dirasakan para warga Islam di timur tengah yang rindu kedamaian. Dengan Islam ala NU ini, sangat pas untuk kedamaian dunia," jelas Ketua PCNU Kota Malang Dr KH Israqunnajah (Gus Is).

Lagu "Hamakillah Nahdlatul Ulama" ini dinyanyikan oleh paduan suara IPNU IPPNU UIN Malang. Mereka dengan khusus menyanyikan bait-bait lagu berirama semangat dan warna musik padang pasir ini. 

Dr Sulaiman sendiri mengaku snagat mencintai NU. Apalagi sejak berada di Indonesia dan menjadi pengajar di UIN Malang, ia banyak bergulat dengan pemikiran dan kultur NU. Maka rasa cintanya pada NU itulah yang membawanya membuat syair lagu ini.

"Semoga harmoni Indonesia dengan NU-nya ini bisa menular ke Timteng. NU ini semoga tidak hanya mendamaikan bumi Indonesia, tapi juga peradaban dunia. Ini sejalan dengan pemikiran Gus Yahya. NU harus berkontribusi positif untuk dunia. Kami merasakan kedamaian berIslam dan bernegara itu lewat NU," ucap Sulaiman.

Persembahan lagu dari PCNU Kota Malang ini sebelumnya juga dinyanyikan dalam bedah buku "PBNU" karya Gus Yahya di UIN Malang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES