Peristiwa Daerah

NU Care-Lazisnu Magetan Berikan Kacamata Gratis untuk Santri Pondok Pesantren

Jumat, 26 Februari 2021 - 18:40 | 33.66k
Santri Ponpes Miftahu Nurul Huda Panekan saat mendapatkan pemeriksaan mata dan pemberian kacamata gratis dari NU Care Lazisnu Magetan. (Foto: NU Care Lazisnu Magetan for TIMES Indonesia)
Santri Ponpes Miftahu Nurul Huda Panekan saat mendapatkan pemeriksaan mata dan pemberian kacamata gratis dari NU Care Lazisnu Magetan. (Foto: NU Care Lazisnu Magetan for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAGETAN – Santri Pondok Pesantren Miftahu Nurul Huda Panekan, Magetan mendapatkan pemeriksaan mata dan pemberian kacamata gratis dari NU Care Lazisnu Magetan, Jumat (26/2/2021). Aksi sosial tersebut merupakan rangkaian acara peringatan Harlah ke-98 NU.

Para santri pun tampak antusias berbondong-bondong mengikuti seluruh rangkaian baksos. Mereka menerima sebanyak 102 buah kacamata.

Lazisnu-Magetan-2.jpg

"Kegiatan pemeriksaan mata dan pembagian kacamata gratis ini juga merupakan wujud rasa syukur kami atas usia ke-98 Nahdlatul Ulama yang hampir satu abad ini," ujar Direktur NU Care-Lazisnu Magetan, Agus Maftuh.

Kegiatan itu terlaksana berkat kerja sama NU Care Lazisnu dan Ikatan Refraksionis Optisien Indonesia (Iropin). Dalam hal ini Iropin sebagai mitra pelaksana.

Lazisnu-Magetan-3.jpg

"Ini adalah persembahan dari kami untuk para santri semoga bisa bermanfaat dan membantu proses belajar untuk para santri yang mengalami keluhan terhadap matanya," tambah Direktur NU Care Lazisnu Magetan ini.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Bambang H Irwanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES